Prediksi Rep. Ceko vs Denmark, Duel Seimbang

Surya Feri
Surya Feri
Diperbarui 3 Juli 2021 13:26 WIB
Monitorindonesia.com - Rep. Ceko vs Denmark akan tersaji dalam lanjutan laga perempat final EURO 2020 pada Sabtu (3/7/2021) pukul 23.00 WIB. Pertandingan Rep. Ceko vs Denmark ini akan dilangsungkan di Olympic Stadium, Baku. Rep. Ceko melaju kebabak perempat final ini dengan memberikan kejutan, menghadapi Belanda mereka berhasil menang 2-0, melalui gol Tomas Holes (68') dan Patrik Schick (80'). Sementara itu Denmark yang berhadapan dengan Wales, menang dengan meyakinkan 4-0. Kasper Dolberg (27' & 48') mencetak dua gol, Joakim Maehle (88') dan Martin Braithwaite (90+4') masing-masingmencetak satu gol. Rep. Ceko Dalam Performa Bagus Patrik Schick dkk saat ini sedang dalam momentum bagus, berhasil melaju ke perempat final dengan mengalahkan Belanda adalah hasil yang luar biasa. Di lima pertandingan terakhir yang mereka jalani, Schick dkk berhasil menang 3 kali, seri 1 kali dan kalah 1 kali. Satu kekalahan yang mereka terima berasal dari Inggris dengan skor 0-1, dan di lima laga terakhir mereka, anak asuh Jaroslav Silhavy ini tidak pernah kebobolan lebih dari 1 gol dalam 1 pertandingan. Denmark Incar Kemenangan Ketiga Beruntun Performa anak asuh Kasper Hjulmand dalam dua laga terakhirnya sedang dalam kondisi sangat bagus, mereka berhasil menang di dua laga tersebut dan mencetak 4 gol di setiap pertandingan, total di dua pertandingan terakhirnya Denmark mencetak 8 gol dan hanya kemasukan 1 gol. Hal ini tentu menjadi momentum bagus bagi Denmark, dan lini serang mereka akan menjadi ujian berat bagi pertahanan Rep. Ceko. #EURO 2020 #Rep. Ceko vs Denmark Head to Head Kedua negara sudah pernah bertemu sebanyak 11 kali, Rep. Ceko sedikit unggul dengan 3 kemenangan, 6 hasil seri dan 2 kemenangan bagi Denmark. Pertemuan terakhir mereka terjadi di tahun 2016 dalam pertandingan uji coba dimana hasilnya berakhir seri 1-1. Laga Rep. Ceko vs Denmark di perempat final EURO sebelumnya sudah pernah terjadi di EURO 2004, dimana saat itu Rep. Ceko berhasil menang dengan skor 3-0. Akankah perempat final kali ini Denmark dapat membalas kekalahannya dulu ? [caption id="attachment_366456" align="aligncenter" width="563"] Pemain Timnas Denmark [Foto-twitter.com/EURO2020][/caption]Prediksi Line Up Rep. Ceko (4-2-3-1) : Vaclik; Coufal, Celustka, Kalas, Kaderabek; Holes, Soucek; Masopust, Barak, Sevcik; Schick Denmark (3-4-3) : Schmeichel; Christensen, Kjaer, Vestergaard; Wass, Hojbjerg, Delaney, Maehle; Braithwaite, Dolberg, Damsgaard Prediksi Laga Rep. Ceko vs Denmark ini diprediksi akan berjalan seru mengingat kedua tim tampil mengejutkan sampai melaju ke babak perempat final. Komposisi pemain yang hampir sama rata akan membuat permainan berjalan berimbang. Hasil akhir diprediksi akan berakhir seri dan berujung extra time atau penalti. Prediksi skor akhir : Rep. Ceko 2-2 Denmark. [Surya F.J] Sumber : Monitorindonesia.com #EURO 2020 #Rep. Ceko vs Denmark

Topik:

Euro 2020 Denmark Rep. Ceko vs Denmark Ceko