Hari Ini, Mayoritas Wilayah RI Diguyur Hujan

Rizky Amin
Rizky Amin
Diperbarui 6 Januari 2025 07:54 WIB
Ilustrasi - Salah satu petugas Prakirawan menjelaskan siklus cuaca
Ilustrasi - Salah satu petugas Prakirawan menjelaskan siklus cuaca

Jakarta, MI - BMKG memperkirakan hujan masih akan turun di sebagian besar wilayah Indonesia pada Senin (6/1/2025) dini hari.

Dalam prakiraan cuaca yang disiarkan di Jakarta, Senin (1 Juni 2025), Prakiraan Cuaca BMKG Rira A. Damanik menjelaskan, hujan ringan kemungkinan terjadi di Aceh dan Medan, kemudian hujan sedang di Tanjung Pinang, serta hujan disertai petir di Padang dan Medan. Pekanbaru.

"Masih di daerah Sumatera, terdapat hujan dengan intensitas ringan di daerah Jambi, Pangkal Pinang, dan Palembang. Hujan dengan intensitas sedang juga terjadi di daerah Lampung. Waspadai pula hujan disertai dengan petir di daerah Bengkulu," ucapnya.

Rira menjelaskan, di wilayah Kalimantan, hujan ringan diperkirakan terjadi di Samarinda dan Banjarmasin. Hujan dan petir diperkirakan terjadi di Tanjung Selor, Pontianak, dan Palangkaraya.

Sedangkan di Sulawesi, potensi hujan ringan terjadi di Gorontalo, Palu, Mamuju, Makassar, dan Kendari. "Waspadai hujan disertai petir di daerah Manado," tuturnya.

Lanjut Rira, di Pulau Jawa, potensi cuaca berawan lebat diprakirakan terjadi di Serang, hujan ringan diprakirakan terjadi di Jakarta, Bandung, dan Yogyakarta, serta hujan disertai petir diprakirakan terjadi di Semarang dan Surabaya.

"Kemudian, untuk wilayah Bali dan Nusa Tenggara, hujan dengan intensitas ringan terdapat di daerah Mataram dan Denpasar. Waspadai hujan disertai petir di daerah Kupang," paparnya.

Sedangkan untuk wilayah Indonesia bagian timur, Rira mengatakan, ada risiko hujan ringan di sejumlah wilayah seperti Ambon, Sorong, Jayapura, dan Jayawijaya.

Hujan sedang diprakirakan terjadi di Nabire dan Manokwari, serta hujan disertai petir diperkirakan terjadi di wilayah Ternate dan Merauke.

Rira menghimbau masyarakat bahwa pemaparan tersebut merupakan gambaran umum prakiraan cuaca masing-masing daerah.

Informasi cuaca yang terupdate secara berkala dapat diakses melalui aplikasi Info BMKG di website bmkg.go.id. dan media sosial @infobmkg.

Topik:

BMKG Cuaca Hujan Ringan Prakirakan Cuaca