Tabrak Anak Sekolah Hingga Tewas di Halte Bus Bekasi, Sopir Truk Kontainer Ditangkap Polisi

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 31 Agustus 2022 17:11 WIB
Jakarta, MI - Sebanyak tujuh orang siswa meninggal dunia dalam kecelakaan maut yang terjadi di depan Sekolah Dasar (SD) Negeri Kota Baru II dan III di Jalan Sultan Agung, Kota Bekasi, pada Rabu (31/8/2022) pagi tadi. Menurut Dirlantas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi (Kombespol) Latief Usman, kecelakaan maut tersebut melibatkan truk kontainer, dua unit sepeda motor, dan satu unit mobil pikap. Latief menuturkan bahwa ada 30 orang yang menjadi korban kecelakaan tersebut, 10 di antaranya dilaporkan meninggal dunia. “Anak sekolahan ada 20 orang lebih yang menjadi korban dan yang sudah meninggal tadi anak sekolahnya ada 7," jelas Latief kepada wartawan, Rabu (31/8). Latief mengatakan dalam kecelakaan maut di Bekasi itu, secara keseluruhan total korban ada 30 orang dan kebanyakan yang menjadi korban adalah anak sekolah. “Karena ini halte dekat SD Kotabaru Bekasi, korban 30 secara keseluruhan yang meninggal 10 orang, baru konfirmasi sampai saat ini semoga tidak ada,” kata Latief. Korban saat ini berada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bekasi dan Rumah Sakit Ananda Bekasi. Sementara untuk penyebab, Latief mengatakan masih dalam pendalaman pihak kepolisian. “Sedang di halte berkumpul tiba-tiba ada kendaraan yang nyelonong menabrak dua sepeda motor dan tiang Telkom, kemudian tiang ini menimpa kendaraan yang di seberang jalan,” tutup Latief. Peristiwa kecelakaan itu sebelumnya terekam dalam sebuah video yang beredar di media sosial. Menurut keterangan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 10.05 WIB. Sementara itu, Polisi juga telah menangkap sopir truk kontainer yang menabrak tiang hingga roboh di Jalan Sultan Agung KM 28,5 Kelurahan Kota Baru, Bekasi Barat, Kota Bekasi, Rabu (31/8/2022). "Kami lagi mendalami. Untuk sementara kami sudah amankan sopir. Kami akan mintai keterangan kronologi," kata Latief. #Anak Sekolah