Penyebab Obesitas, Hindari Sedari Dini

Tim Redaksi
Tim Redaksi
Diperbarui 11 September 2022 21:09 WIB
Jakarta, MI - Obesitas, pernahkah anda mendengar istilah tersebut? Istilah obesitas adalah suatu kondisi yang menggambarkan seseorang memiliki badan yang sangat gemuk dan mengandung banyak lemak pada tubuhnya. Faktor Risiko  Faktor risiko yang menyebabkan seseorang terkena kegemukan adalah genetik, gaya hidup keluarga, tidak aktif, diet tidak sehat, masalah medis tertentu, konsumsi obat-obatan tertentu, masalah sosial dan ekonomi, usia, kehamilan, serta kurang tidur. Faktor Penyebab Berikut adalah penyebab seseorang terkena penyakit obesitas: 1. Penyebab pertama pola makan: - Makan berlebihan (porsi besar) - Sering makan dan tidak teratur - Sering mengemil (kudapan) - Makan dalam jumlah banyak dan dalam waktu singkat (terburu-buru) - Menghindari makan pagi sehingga menambah porsi makan siang dan atau malam - Banyak mengonsumsi makanan gorengan, berlemak, dan manis-manis - Kurang makan sayur dan buah. 2. Penyebab kedua pola aktivitas: - Sering menonton televisi, bermain komputer, dan games tanpa melakukan aktivitas lebih dari 2 jam per hari - Kurang latihan fisik - Aktivitas fisik yang dilakukan secara terus menerus kurang dari 30 menit per hari - Kurang gerak (misalnya lebih senang menggunakan kendaraan bermotor daripada jalan kaki, menggunakan lift daripada tangga, dsb). 3. Faktor lain: Faktor lain yang berpengaruh terhadap obesitas antara lain: genetik, ketidakseimbangan hormonal, terapi obat tertentu seperti kortikosteroid, kontrasepsi oral, gangguan psikologis (stres), dan kondisi medis lainnya. Berikut adalah tanda atau gejala seseorang yang mengalami obesitas, yaitu: 1. Adanya keluhan seperti mendengkur (snoring) dan nyeri pinggul 2. Terdapat timbunan lemak di atas dada, leher, muka, lengan, bawah perut, pinggul, paha, perut atas, pinggang, dan perut bawah 3. Berat badan naik, namun aktivitas kurang 4. Nilai Indeks Massa Tubuh (IMT) ≥ 30 kg/ m2 5. lingkar pinggang dan lingkar pinggul (Ling Ping Ping) tidak melebihi batas aman lingkar perut, dimana untuk pria adalah 90 cm dan wanita adalah 80 cm.
Berita Terkait