Polres Jaksel Terjunkan 1.086 Personel Amankan Malam Tahun Baru

Syamsul
Syamsul
Diperbarui 31 Desember 2021 20:09 WIB
Monitorindonesia.com- Kepolisian Resort Metro Jakarta Selatan (Polres Jaksel) menerjunkan 1.086 personel dalam rangka pengamanan malam pergantian tahun, Jumat (31/12/2021) malam. Mereka akan disebar di sejumlah titik rawan yang menjadi perhatian polisi. Kapolres Jakarta Selatan, Kombes Pol Azis Andriansyah menyebut berdasarkan hasil pemetaan di wilayah Jakarta Selatan terdapat 28 titik rawan gangguan kamtimbmas pada malam Tahun Baru ini. "(Untuk pengamanan malam tahun baru) yang dikerahkan 1.086 personel," ujar Kombes Azis kepada wartawan, Jumat (31/12/2021). Lebih lanjut Azis menjelaskan, pihaknya akan menempatkan petugas di puluhan titik yang rawan aksi tawuran hingga balap liar. Pengerahan personil kepolisian sebagai langkah antisipasi. "Lokasi yang cukup rawan gangguan kamtibmas pada malam Tahun Baru seperti tahun-tahun sebelumnya. Misalnya rawan tawuran, balap liar, dan pesta kembang api yang menimbulkan kerumunan maupun perselisihan," ungkapnya. Selain itu, kata Azis, kepolisian juga akan menggelar patroli mobile yang dilakukan oleh personel gabungan dari Polri-TNI dan Satpol PP DKI Jakarta. Terkait titik diberlakukannya CFN, menurut Aziz, di Jakarta Selatan di antaranya berada di kawasan Kemang, Bulungan, Gunawarman, dan Senopati. "Yang Polres Jakarta Selatan memiliki tanggung jawab di sekitar Kemang, Bulungan, dan lain sebagainya," tukasnya Sebagai informasi, Polda Metro Jaya bersama Forkominda seperti Kodam Jaya, Dinas Perhubungan DKI, dan Satpol PP DKI menerapkan kebijakan CFN di 11 kawasan pada malam Tahun Baru 2022. Berikut 11 lokasi ditutup saat CFN di DKI: 1. Jalan Asia Afrika 2. Jalan Gunawarman-Jalan Senopati dan SCBD 3. Mahakam-Bulungan-Barito 1 4. Thamrin-Sudirman 5. Kota Tua 6. Seputaran Monas (Jalan Merdeka) 7. Kemayoran 8. Pantai Indah Kapuk 2 9. Kemang 10. Banjir Kanal Timur 11. Kawasan Danau Sunter. (Wawan)

Topik:

Tahun Baru