Soal Pergantian Sekda DKI Jakarta, Dwi Rio: Untuk Perkuat Deputi Buntut Hilangnya TGUPP

Reina Laura
Reina Laura
Diperbarui 2 Desember 2022 18:01 WIB
Jakarta, MI - Sejak dilantik pada 17 Oktober 2022 lalu, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono banyak merombak jajaran birokrasinya. Satu per satu Heru mencopoti orang-orang Anies Baswedan dari sejumlah jabatannya. Salah satu pejabat yang dicopot oleh Heru itu, yakni Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi DKI Jakarta Marullah Matali, pada Jum'at (2/11) di Balai Kota Jakarta, Jakarta Pusat. Sedangkan untuk posisi Sekda DKI Jakarta, kini dijabat oleh Uus Kuswanto. Kemudian Marullah Matali diangkat sebagai Deputi Gubernur Provinsi DKI Jakarta Bidang Budaya dan Pariwisata. Sementara itu, Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta F-PDIP, Dwi Rio Sambodo, menilai pergantian Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi DKI Jakarta yang dilakukan oleh Penjabat (Pj) Gubernur DKI Heru Budi Hartono untuk memperkuat peran Deputi Gubernur DKI Jakarta selama ini. Menurut Rio, sapaan akrabnya, keputusan Heru menempatkan Marullah Matali sebagai Deputi Gubernur DKI Jakarta bidang Kebudayaan dan Pariwisata untuk melaksanakan fungsi kepala daerah, baik secara teknis maupun non teknis. "Memfungsikan lagi jabatan Deputi sebagai pembantu tugas Pj Gubernur. Dimana secara real fungsinya lebih banyak ditangani TGUPP," ujar Rio dalam pesan singkatnya, Jum’at (2/12). Diketahui, selama ini tugas pokok dan fungsi (tupoksi) Deputi Gubernur DKI saat Anies Baswedan menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, banyak ditangani Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP). Maka dari itu, tambah Rio, pengisian jabatan Sekda yg kosong oleh salah satu Asisten Sekda penting dilakukan untuk mengoordinasikan pelaksanaan operasional pembangunan. Sebelumnya, Pj Gubernur DKI mencopot Sekretaris Daerah (Sekda) Jakarta Marullah Matali dari jabatannya. Marullah sendiri dilantik kembali sebagai Deputi Gubernur Bidang Kebudayaan dan Pariwisata, di Balai Kota Jakarta, pada Jumat (2/12). Berdasarkan foto yang diterima Monitor Indonesia, pencopotan itu dipimpin langsung oleh Pj Gubernur Heru Budi yang turut dihadiri Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi dan jajaran lainnya. Heru menjelaskan, pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini sebagai langkah Pemprov DKI Jakarta dalam mengupayakan optimalisasi pelayanan kepada masyarakat. "Kami mengapresiasi dan berterima kasih kepada Bapak Marullah Matali atas kinerjanya, pengorbanannya, dalam memimpin ASN di DKI Jakarta. Semoga amanah baru ini bisa semakin mengoptimalkan pelayanan kita kepada masyarakat," kata Heru.