May Day, Buruh Bakal Gelar Aksi di Istana Negara dan Gedung MK

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 30 April 2023 14:21 WIB
Jakarta, MI - Tanggal 1 Mei diperingati sebagai Hari Buruh atau May Day Internasional. Maka dari itu, sejumlah serikat buruh akan melaksanakan kegiatan May Day. Rencananya kegiatan itu dilakukan di depan Istana Negara dan Mahkamah Konstitusi, pada Senin (1/4). "Diantaranya yakni KSPI, Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI), Konfederasi Persatuan Buruh Indonesia (KPBI), Serikat Petani Indonesia," kata Ketua Presiden KSPI, Said Iqbal dalam keterangannya kepada wartawan di Jakarta, Minggu (30/4). Kemudian, ada SPI, FSPMI, SPN, FSP, KEP, FSP, TSK, Farkes, FSP, ISSI, FTPHSI, UPC, Jala PRT, dan lain-lain masih banyak lagi," sambungnya. Dia mengungkapkan kegiatan May Day ini akan dilaksanakan di 38 Provinsi dan ratusan Kabupaten/Kota. Dan, akan diikuti oleh ribuan buruh di seluruh Indonesia. "Pukul 09.30 WIB sampai dengan 12.30 WIB aksi May Day di Istana dan Gedung MK," ujarnya. Setelah selesai melakukan aksi May Day, para buruh yang menggelar aksi di depan Istana Negara dan Gedung MK akan bergerak ke Istora Senayan. "Nantinya akan ada Ma Day Viesta disana," tandasnya. (ABP)   #May Day #Buruh #Gelar Aksi di Istana Negara dan Gedung MK