Prabowo Resmikan RS Kardiologi Emirates-Indonesia, Wujud Inisiatif Jokowi
Jakarta, MI - Presiden Prabowo Subianto meresmikan Rumah Sakit Kardiologi Emirates–Indonesia di Solo, Jawa Tengah, Rabu (19/11/2025). Fasilitas kesehatan modern ini dibangun pada masa pemerintahan Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) dan menjadi simbol persahabatan Indonesia dan Uni Emirat Arab (UEA).
“Ini adalah kebesaran hati dari Presiden Uni Emirat Arab Yang Mulia Mohammed bin Zayed Al Nahyan yang selalu memberi perhatian yang sangat besar kepada bangsa kita dari sejak beliau masih muda,” ujar Prabowo.
Prabowo menekankan bahwa pembangunan rumah sakit ini merupakan gagasan Jokowi saat masih menjabat sebagai presiden. Ia pun merasa bersyukur dapat meresmikannya.
“Pembangunan rumah sakit ini juga adalah salah satu inisiatif dari Presiden Joko Widodo. Dimulai atas inisiatif beliau, dimulai pada saat beliau menjabat. Ya, saya sangat beruntung sudah jadi, saya yang resmikan, takdir itu tidak bisa ditolak ya,” kata Prabowo.
“Alhamdulillah,” ucapnya.
Prabowo kembali menegaskan bahwa penyediaan layanan kesehatan adalah tanggung jawab negara, serta menyatakan negara yang berhasil mampu memberi pelayanan kesehatan yang layak untuk seluruh rakyat Indonesia.
“Karena itu inisiatif seperti ini adalah sangat penting,” imbuhnya.
Ia menjelaskan bahwa rumah sakit tersebut dibekali peralatan medis yang tercanggih di Tanah Air. Bahkan, RS sekelas ini hanya ada empat di Indonesia.
"Saya dapat laporan hanya ada empat rumah sakit yang memiliki peralatan yang secanggih ini, dan di Jawa Tengah ini satu-satunya," pungkas Prabowo.
Topik:
prabowo-subianto rumah-sakit rs-kardiologi jokowiBerita Terkait
KPU Surakarta Musnahkan Arsip Dokumen Jokowi saat Cawalkot, Roy Suryo Singgung UU KIP
18 November 2025 06:54 WIB
500 Ribu Tenaga Kerja Siap Dikirim ke Luar Negeri, Prabowo Utamakan Lulusan SMK
14 November 2025 18:01 WIB
Prabowo Beri Rehabilitasi 2 Guru di Luwu Utara yang Dipecat karena Bantu Honorer
13 November 2025 12:49 WIB
Usai Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Prabowo Kaji Kontrol Game Online
10 November 2025 09:25 WIB