Update BPBD: 162 Orang Tewas Imbas Gempa Cianjur

Reina Laura
Reina Laura
Diperbarui 21 November 2022 21:52 WIB
Cianjur, MI - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur melaporkan jumlah korban meninggal dunia akibat gempa bumi yang mengguncang Cianjur, pada (21/11) sekitar pukul 13.21 WIB. Dalam rilis laporan sementara BPBD per pukul 20.00 WIB, ada 162 korban meninggal dunia, 326 mengalami luka-luka akibat gempa. BPBD Kabupaten Cianjur juga menyebutkan, saat ini jumlah pengungsi sudah 13.784 orang di kabupaten Cianjur. Sementara, ada 2.345 unit kerusakan bangunan/rumah. "Saat ini tim dari BPBD sedang melaksanakan pendataan serta asesmen korban dan kerusakan serta melakukan evakuasi," demikian laporan BPBD Kabupaten Cianjur. Dilaporkan pula, tanah longsor terjadi di Jalan Nasional Tapal Kuda Cugenang dan Jalan Kabupaten Desa Cijedil. Selain itu, 2 jembatan dilaporkan rusak akibat gempa tersebut. Sementara itu, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menerjunkan Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk mendistribusikan bantuan logistik ke lokasi terdampak gempa bumi Cianjur.
Berita Terkait