Inovasi Dispendukcapil Pemkot Blitar Hadirkan Program Penak Mas Edi

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 17 November 2023 16:13 WIB
Wali Kota Blitar Santoso foto bersama usai penyerahan akta perkawinan (Foto: Dok Pemkot Blitar)
Wali Kota Blitar Santoso foto bersama usai penyerahan akta perkawinan (Foto: Dok Pemkot Blitar)

Blitar, MI - Pemerintah Kota (Pemkot) Blitar, Jawa Timur, terus melakukan inovasi dan terobosan baru, untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. 

Seperti yang dilakukan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kota Blitar dengan menghadirkan layanan Pembukaan Pencatatan Perkawinan Massal Sehari Jadi (Penak Mas Edi), di aula Dispendukcapil Kota Blitar. 

Dalam kesempatan ini, Wali Kota Blitar Santoso menyerahkan akte perkawinan, KTP dan e-KK secara simbolis pada pasangan suami istri yang menjadi sasaran layanan program tersebut.

Wali Kota Blitar Santoso mengatakan, program Penak Pak Edi menjadi terobosan Pemkot Blitar dalam mempermudah pengurusan administrasi kependudukan. Serta pelayanan itu bisa selesai dengan cepat agar masyarakat bisa melanjutkan aktifitas kegiatanya kembali

”Mengingat, selama ini masih ada beberapa masyarakat yang terkendala waktu sehingga belum bisa mengurus ke kantor dinas setempat," ujar Santoso, Jum'at (17/11).

Pihaknya berharap layanan ini turut mendorong kesadaran masyarakat untuk mencatatkan perkawinan di Dispendukcapil. Karena proses pengurusan juga sangat cepat.

Sementara itu, Kepala Dispendukcapil Kota Blitar, Wahyudi Eko Surono mengatakan program Penak Mas Edi yang sudah berjalan selama 3 tahun adalah untuk mempermudah masyarakat dalam mengurus akta nikah.

”Terutama bagi pasangan suami istri (Pasutri) non muslim yang belum memiliki akta nikah," lanjutnya.

Pihaknya juga menyampaikan, pada tahun 2023 sudah ada 10 Pasutri yang sudah menerima manfaat dari program ini, selain akta nikah, mereka juga menerima Kartu Keluarga (KK) dan e-KTP.

"Kami menghimbau bagi warga Kota Blitar yang belum mencatatkan agar segera dicatatkan ke Dispendukcapil Kota Blitar," tandasnya. (JK/ADV/Kominfo)