Ternyata Ini Alasan BMW Tak Ikut MotoGP

Rendy Bimantara
Rendy Bimantara
Diperbarui 16 Desember 2023 11:19 WIB
BMW S1000RR versi 2023 (Foto: Bemoto.uk)
BMW S1000RR versi 2023 (Foto: Bemoto.uk)

Jakarta, MI - Ada alasan menarik tentang pertanyaan mengapa tim pabrikan BMW tidak berpartisipasi dalam balapan MotoGP. Perlu diingat bahwa pabrikan asal Jerman ini belum pernah berkompetisi dalam dunia balap MotoGP.

Padahal, pabrikan ini terkenal membuat unit balap dengan kecepatan dan kekuatan yang luar biasa. Namun, BMW selalu menolak berpartisipasi dalam balapan MotoGP yang bergengsi ini.

Salah satu alasan di balik tim Pabrikan BMW tidak mau ikut dalam balap MotoGP karena cukup menghabiskan banyak uang untuk menghasilkan prestasi.

CEO BMW Motorrad sebelumnya, Stephan Schaller, dalam beberapa wawancara terakhir yang dilansir Speedweek sempat menyebutkan bahwa mengeluarkan uang untuk lebih banyak kompetisi dengan sifat dan status berbeda akan menghasilkan jangkauan pelanggan yang lebih luas, ketimbang hanya menghabiskan dana tersebut untuk satu atau dua balapan di ajang MotoGP.

Alasan lainnya mengapa pihak pabrikan BMW enggan untuk gabung dalam ajang bergengsi MotoGP karena faktor masa kelam di era 2012 silam. Pada tahun tersebut BMW pernah mencoba eksperimen dengan bekerjasama sebagai penyuplai mesin untuk tim NGM Mobile Forward Racing.

Namun, proyek tersebut ternyata tidak membuahkan hasil. Pada akhirnya BMW hengkang dari kompetisi itu dan fokus pada penjualan saja.

Alasan utama pabrikan BMW tidak tertarik berpartisipasi dalam MotoGP adalah kekhawatiran seandainya publik melihat BMW tidak mampu bersaing dan tidak cukup tangguh pada balapan MotoGP. Hal itu akan berdampak negatif pada penjualan produk mereka yang sedang meningkat. (Ran)