Prabowo dan Yusril Bahas Paslon Capres-Cawapres

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 6 April 2023 17:09 WIB
Jakarta, MI - Pertemuan antara Ketua Umum Partai Gerindra dengan Ketua Umum PBB, Yusril Ihza Mahendra akan membehas soal calon presiden. Hal itu sebagaimana disampaikan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra kepada wartawan di Jakarta, Kamis (6/4). "Ya kita sama-sama ini. kita akan bicarakan dalam pertemuan koalisi besar nantinya," jelasnya. Dia menyampaikan bahwa Partai Gerindra siapa menampung aspirasi. Apalagi mengenai figur capres ataupun cawapres. "Jadi semua aspirasi, kita ada aspirasi kalau dari kami Pak Prabowo capres, kalau dari PBB Pak Yusril cawapres, dari PKB juga ada," katanya. Maka dari, semua apresiasi yang disampaikan nanti akan dibahas dalam pertemuan Prabowo dengan Yusril. "Nanti sama-sama kita bicarakan," tandasnya. (ABP) #Prabowo dan Yusril Bahas Paslon Capres-Cawapres