PDIP Tak Gabung, Magnet Prabowo Makin Kuat di Koalisi Besar

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 16 April 2023 15:16 WIB
Jakarta, MI - Jika Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tidak bergabung dengan Koalisi Besar, magnet politik anak pindah dari Presiden Jokowi ke Prabowo Subianto. Hal itu sebagaimana disampaikan Direktur Eksekutif Citra Institute, Yusak Farchan saat diwawancarai Monitor Indonesia, Minggu (16/4). "Jika PDIP memilih tidak bergabung, maka magnet politik poros besar (KKIR dan KIB) mutlak menjadi milik Pak Prabowo," ujar Yusak. Disamping itu, Dekan FISIP Universitas Sutomo ini menjelaskan, dukungan Presiden Jokowi kepada Koalisi Besar akan memberikan efek elektoral kepada Prabowo Subianto. Dia menambahkan, dukungan Presiden Jokowi terhadap Ketua Umum Partai Gerindra itu memang sangat mempengaruhi elektoral yang bakal diperoleh Prabowo di 2024 mendatang. "Dukungan Jokowi kepada pak prabowo juga akan menjadi insentif elektoral tersendiri karena approval rating pak jokowi masih tinggi," tandasnya. (ABP)   #Magnet Prabowo Makin Kuat di Koalisi Besar #PDIP Gabung Koalisi Besar