Terlalu Gemuk, Koalisi Indonesia Maju Rawan Deadlock

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 28 September 2023 19:45 WIB
Jakarta, MI - Koalisi yang dibangun Partai Gerindra kian gemuk pasca Partai Demokrat secara resmi mendukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Koalisi Indonesia Maju yang dibentuk Prabowo Subianto bersama partai Parlemen dan non Parlemen itu terlalu gemuk. Direktur Eksekutif Ethical Politics, Hasyibulloh Mulyawan, menilai, koalisi gemuk itu akan menyulitkan Koalisi Indonesia Maju untuk melakukan konsolidasi. "Pastinya banyaknya parpol yang tergabung di dalam koalisi akan mempersulit proses konsolidasi dalam menentukan banyak hal," kata Iwan kepada Monitorindonesia.com, Kamis (27/9). Dia menyampaikan, partai yang tergabung di Koalisi Indonesia Maju itu pastinya memiliki tujuan dan kepentingan yang berbeda di Pilpres mendatang. "Karena sekali lagi, setiap partai banyak keinginan dan kepentingannya," ujar Iwan. Dia menambahkan, Koalisi Indonesia Maju dalam menentukan sikap politiknya ke depan akan sangat sulit. Dikatakan Iwan, keputusan tersebut akan rawan sekali dari kebuntuan, karena Prabowo Subianto sulit untuk mengakomodir kepentingan partai pendukungnya. "Sehingga setiap keputusan rawan terjadi kebuntuan keputusan bahkan deadlock," pungkas Iwan. (ABP)       #Koalisi Indonesia Maju Rawan Deadlock