Puji Sufmi Dasco, Surya Paloh Juluki The Rising Star

![surya paloh Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh [Foto: Doc. NasDem]](https://monitorindonesia.com/storage/news/image/surya-paloh.webp)
Jakarta, MI - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh memuji Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, sebagai tokoh politik the rising star.
“Khusus untuk Bung Dasco ini, saya perlu menyatakan di tempat ini, inilah tokoh the rising star kita ke depan,” kata Surya dalam acara Hari Lahir Ke-26 Partai Kebangkitan Bangsa di Balai Sidang Jakarta, Jakarta, Selasa (23/7/2024) malam.
Pujian yang disampaikan Surya itu, merupakan yang kedua dalam acara tersebut. Pada kesempatan pertama, dia memuji Dasco usai mengamati tempat duduk acara Harlah PKB.
“Jadi, di sini saya juga melihat begitu hebat diatur suasana protokoler tempat duduk yang ada," ujarnya.
"Ketua umum PKB (Muhaimin Iskandar) di tengah, yang senior sebelah kanan, tokoh yang luar biasa, Bung Dasco, kita berikan tepuk tangan, ada di sebelah kiri,” tambahnya.
Lebih lanjut, ia mengharapkan kolaborasi dan sinergisitas yang telah terjadi, komunikasi yang tidak kaku, cair, dan membuka wawasan, dapat bermanfaat untuk kemajuan berbangsa dan bernegara.
Sementara itu, Surya tidak menjelaskan alasan mengapa dirinya memuji Dasco di acara PKB tersebut.
“Iya, apa yang terbaiklah semuanya. Mudah-mudahan kita liat nanti,” tandasnya.
Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa komunikasi antara dirinya dengan Dasco berjalan dengan baik sekali, sehingga ia berharap pemerintahan selanjutnya dapat berjalan dengan baik.
Topik:
Sufmi Dasco Surya Paloh Gerindra The Rising StarBerita Selanjutnya
Surya Paloh: NasDem dan PKB Tak Boleh Berpisah
Berita Terkait

Menata Ulang BUMN, Pengamat Desak Prabowo Ganti Semua Komisaris dari Parpol
11 Oktober 2025 13:09 WIB

Rahayu Saraswati Dicurigai Mau Masuk ke Kabinet Prabowo Usai Mundur dari DPR
11 September 2025 10:58 WIB

Fraksi Gerindra Minta Maaf, Sepakat Penghentian Tunjangan Anggota DPR
31 Agustus 2025 08:21 WIB