Dimana Keberadaan Hacker Bjorka? Begini Jawaban MAH

Tim Redaksi
Tim Redaksi
Diperbarui 19 September 2022 18:55 WIB
Jakarta, MI - Pemuda asal Dagangan Madiun Jawa Timur (MAH) memberikan pengakuan tentang Hacker Bjorka. Seperti diberitakan sebelumnya, MAH sempat ditangkap karena diduga membantu hacker Bjorka membuat grup telegram. Yaya menuturkan, tersangka MAH diduga berperan membuat grup telegram dengan nama Bjorkanism. Dia menuturkan, bahwa channel itu diduga mengunggah seputar informasi terkait Bjorka. Selanjutnya, channel telegram tersebut digunakan untuk mengupload informasi yang berada pada breadshet. Dijelaskan Yaya, tersangka pernah mengunggah di channel @Bjorkanism sebanyak tiga kali yaitu tanggal 8 September 2022. Isinya terkait konten Bjorka yang berjudul Stop Being Idiot. Saat ditanya apakah dirinya mengetahui keberadaan hacker Bjorka sesungguhnya? MAH mengaku tak mengetahuinya, hanya yang dia tahu Bjorka ada di luar negeri. Ia menduga Bjorka di luar negeri, karena selama ini komunikasinya dengan bahasa Inggris.  

Topik:

Hacker Bjorka
Berita Terkait