Kerjasama Bawaslu dengan Kepolisian serta TNI Pastikan Keamanan Logistik di DOB Papua

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 6 Agustus 2023 19:25 WIB
Jakarta, MI - Bawaslu telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan Tentara Nasional Indonesia (TNI) terkait pengamanan dan pengawasan logistik di daerah otonomi baru (DOB) Papua. Hal itu sebagaimana disampaikan Anggota Bawaslu RI, Lolly Suhenty kepada wartawan, Jumat (6/8). "Sejak awal kami dengan teman-teman dari kepolisian, dengan teman-teman dari tentara dalam konteks ini untuk memastikan bahwa logistik sampai di wilayah DOB Papua," kata Lolly. Dia menyampaikan, anggaran Bawaslu yang terbatas saat sulit sekali untuk melakukan pengawasan terhadap pendistribusian logistik di DOB Papua. Maka dari itu, Bawaslu meminta bantuan kepolisian dan TNI untuk turut serta dalam melakukan pengawasan di provinsi baru Papua itu. "Kami pun tidak punya kemampuan pesawat yang mampu menembus ke sana. Maka kerja sama lintas kelembagaan itu yang dilakukan dan itu sudah kami bicarakan," katanya. Tidak hanya itu saja, kata dia, kerja pengawasan Bawaslu akan semakin mudah untuk dilakukan dengan adanya kolaborasi antar lembaga ini. "Sehingga dalam pengawasan itu secara teknis kami mempunyai kemudahan, keleluasaan karena kerja sama ini," pungkasnya. (ABP)       #Kerjasama Bawaslu dengan Kepolisian serta TNI  #Logistik di DOB Papua

Topik:

-