Jadwal Liga Europa 2021/22: Match Day 4 Penyisihan Grup

Surya Feri
Surya Feri
Diperbarui 4 November 2021 17:00 WIB
Monitorindonesia.com - Liga Europa 2021/22 akan memainkan match day 4 babak penyisihan grup pada 5 November 2021. Berikut sajian jadwal Liga Europa 2021/22 match day 4 selengkapnya. Dari grup A Olympique Lyon akan menjamu Sparta Praha di Parc Olympique Lyonnais. Saat ini Lyon menempati posisi pertama di klasemen dengan 9 poin, disusul oleh Sparta Praha dengan 4 poin. Di match day 3 saat bermain di kandang Praha, Lyon berhai menang tipis dengan skor 3-4. AS Monaco yang memuncaki klasemen grup B akan menjamu wakil Eredivisi PSV Eindhoven di Stadion Louis II-Monaco-Castelans. PSV yang kalah 1-2 saat menjamu Monaco wajib mengincar kemenagan di laga ini untuk tetap menjaga asa lolos ke babak selanjutnya. Dari grup C, Leicester City yang hingga kini hanya mengoleksi 4 poin akan menjamu Spartak Moskow yang menjadi tim juru kunci. Saat ini poin Leicester sama dengan Napoli di peringkat kedua, kemenangan akan tetap menjaga asa mereka lolos ke babak selanjutnya, namun hal ini juga melihat hasil laga Legia vs Napoli. Di grup E wakil dari Ligue 1 yakni Marseille akan menjamu Lazio wakil dari Serie A. Poin Marseille sejauh ini hanya 3 sementara Lazio mengoleksi 4 poin, keduanya harus bermain maksimal untuk mengincar kemenagan di laga ini jika tidak ingin semakin tertinggal dari Galatasaray di posisi pertama. Wakil dari Bundesliga yakni Bayer Leverkusen akan menjamu Real Betis wakil dari La Liga, pertemuan keduanya di match day 3 berakhir dengan skor sama kuat 1-1. Dan saat inipun poin keduanya sama 7 di papan klasemen. Sementara itu West Ham yang selalu menang di tiga laga awal akan bertandang ke markas K.R.C Genk. West Ham kini menempati posisi puncak klasemen, sementara itu Genk menjadi tim juru kunci. Berikut jadwal Liga Europa 2021/22 match day 4 penyisihan grup selengkapnya. Jumat, 4 November 2021 Grup A: Brondby vs Rangers - pukul 00.45 WIB Grup A: Lyon vs Sparta Praha - pukul 00.45 WIB Grup B: Real Sociedad vs Sturm - pukul 00.45 Grup B: AS Monaco vs PSV Eindhven - pukul 00.45 WIB Grup C: Legia Warsawa vs Napoli - pukul 00.45 WIB Grup D: Olympiacos vs Frankfurt - pukul 00.45 WIB Grup E: Galatasaray vs Lokomotiv Moskow - pukul 00.45 WIB Grup H: Genk vs West Ham - pukul 00.45 WIB Grup C: Leicester City vs Spartak Moskow - pukul 03.00 WIB Grup D: Antwerp vs Fenerbahce - pukul 03.00 WIB Grup E: Marseille vs Lazio - pukul 03.00 WIB Grup F: Crvena Zvezda vs Midtjylland - pukul 03.00 WIB Grup F: Braga vs Ludogorets - pukul 03.00 WIB Grup G: Ferencvaros vs Celtic - pukul 03.00 WIB Grup G: Leverkusen vs Real Betis - pukul 03.00 WIB Grup H: Dinamo Zagreb vs Rapid Wien - pukul 03.00 WIB #Liga Europa 2021/22 #Jadwal Liga Europa 2021/22

Topik:

Liga Europa 2021/22