Gempa Magnitudo 5,3 Guncang Pangandaran 

Aldiano Rifki
Aldiano Rifki
Diperbarui 20 November 2022 03:08 WIB
Pangandaran, MI - Telah terjadi Gempa magnitudo (M) 5,3 di Pangandaran, Jawa Barat (Jabar), sekitar pukul 01.28 WIB, Minggu (20/11). Menurut keterangan BMKG, Gempa itu tidak berpotensi tsunami. "Tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG akun Twitter-nya dikutip Monitor Indonesia, Minggu (20/112). Berdasarkan data BMKG gempa berlokasi di 8.11 LS-107.87 BT 82 kilometer barat daya Kabupaten Pangandaran dengan kedalaman 24 kilometer. Sementara itu, BPBD Kota Sukabumi saat ini tengah melakukan pemantauan. "Kami masih melakukan pemantauan pasca-gempa," kata Kepala Pelaksana BPBD Kota Sukabumi Imran Wardhani, di Sukabumi.