Bergabungnya Golkar dan PAN, PBB Yakin Prabowo Menangkan Pilpres

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 16 Agustus 2023 10:56 WIB
Jakarta, MI - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Bulan Bintang (PBB), Afriansyah Noor, menilai, bergabungnya Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional (PAN) ke Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) untuk mendukung Prabowo Subianto merupakan langkah yang tepat. Dia mengatakan, bergabungnya dua partai besar di Parlemen itu akan menambah kekuatan Prabowo Subianto dalam menyongsong Pilpres 2024 mendatang. "Bergabungnya Golkar dan PAN pada Koalisi KIR tentunya menambah angin segar dan kekuatan politik untuk calon presiden Bapak Prabowo Subianto," kata Afriansyah kepada Monitorindonesia.com, Rabu (16/8). Dia menjelaskan bergabungnya kedua partai besar ini dapat mempermudah langkah dan jalan Prabowo Subianto merebut kursi RI-1 semakin mudah. "Dengan kekuatan politik yang ada dan deklarasi yang sudah dilakukan kemarin oleh mereka diawali juga oleh deklarasi Partai Bulan Bintang membuat semangat partai pendukung Prabowo ini semakin kuat dan semakin membuat kita ingin menang pada tahun 2024," jelasnya Diketahui Minggu (14/8) kemarin Partai Golkar yang diwakili Ketua Umumnya Airlangga Hartarto dan PAN yang diwakili Zulkifli Hasan menyatakan bergabung dengan koalisi Kebangkitan Indonesia Raya yang dibesut oleh Gerindra dan PKB. Dengan bergabungnya Golkar dan PAN maka sudah ada 4 partai parlemen Gerindra, PKB, Golkar, PAN dan satu partai non parlemen yakni PBB yang mendukung Prabowo Subianto untuk menjadi Capres pada pemilu 2024 mendatang. (DNG)         #Bergabungnya Golkar dan PAN #PBB Yakin Prabowo Menangkan Pilpres