Erick Thohir Rombak Susunan Direksi Jasindo

Rekha Anstarida
Rekha Anstarida
Diperbarui 4 Agustus 2023 22:33 WIB
Jakarta, MI - Menteri BUMN Erick Thohir merombak susunan jajaran direksi PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo), dengan mengangkat Jhon Harlen Butar Butar sebagai direktur keuangan dan investasi. Perubahan susunan jajaran direksi ini tertuang dalam Keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara dan Direktur Utama Perusahaan Perseroan (Persero) PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia selaku Para Pemegang Saham PT Asuransi Jasa Indonesia Nomor SK222/MBU/08/2023 dan Nomor 19/KepSir-PS/BPUI/VIII/2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota Direksi PT Asuransi Jasa Indonesia. Keputusan itu mengukuhkan pemberhentian dengan hormat Bayu Rafisukmawan dan mengangkat Jhon Harlen Butar-Butar sebagai direktur keuangan dan investasi Jasindo. "Segenap manajemen Indonesia Financial Group (IFG) mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bayu Rafisukmawan atas kontribusi dan dedikasinya selama ini, sehingga membuat kinerja perusahaan semakin maju," kata Sekretaris Perusahaan IFG, Oktarina Dwidya Sistha dalam keterangan tertulis, Jumat (4/8). "Perubahan susunan jajaran Direksi PT Asuransi Jasa Indonesia diharapkan dapat menjadi semangat baru bagi seluruh insan Asuransi Jasindo dalam menghadapi tantangan yang dihadapi serta peningkatan kinerja perusahaan ke depannya," sambungnya. Dengan adanya perubahan tersebut, maka susunan Direksi PT Asuransi Jasa Indonesia menjadi sebagai berikut: • Direktur Utama : Andy Samuel • Direktur Pengembangan Bisnis : Diwe Novara • Direktur Bisnis Strategis : Syah Amondaris • Direktur Operasional : Ocke Kurniandi • Direktur SDM & Umum : Linggarsari Suharso • Direktur Keuangan & Investasi : Jhon Harlen Butar-Butar

Topik:

BUMN Jasindo