India Mencapai Rekor Vaksinasi Harian yang Baru 

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 22 Juni 2021 17:20 WIB
New Delhi, monitorindonesia.com - Setelah gelombang kedua Covid-19 yang mematikan mendorong perubahan kebijakan program vaksinasi di India, negara tersebut mengumumkan bahwa mereka telah membagikan 7,5 juta dosis vaksin Covid-19 per Senin, (21/6/2021) merupakan rekor harian terbaru untuk penyuntikan vaksin. Sebelumnya jumlah tertinggi sebesar 4,5 juta dosis per 5 April 2021 yang dicatat setelah adanya penolkan di bawah 3 juta per hari. Peningkatan program vaksinasi mengikuti perubahan distribusi yang diumumkan oleh Perdana Menteri Narendra Modi awal bulan ini. Berdasarkan perencanaan baru, pemerintahan akan membeli 75% vaksin dan membagikannya kepada warganya secara gratis. India mengatakan bahwa mereka akan melakukan penyuntikan vaksin terhadap 950 juta orang dewasa di India sebelum Desember 2021, tetapi para ahli berpendapat untuk mencapai angka tersebut maka mereka harus melakukan penyuntikan vaksin 10 juta dosis per hari. Kurang dari 5% orang dewas di India yang menerima suntikan dengan dosis lengkap menurut laporan Reuters. India menggunakan vaksin AstraZeneca produksi lokal dan juga Bharat Biotech Covaxin yang dibuat oleh perusahaan India. Selama gelombang Covid-19 yang kedua di India berpuncak pada Mei lalu dengan 400,000 kasus harian baru dengan 170,000 kasus kematian selama bulan April dan Mei. Tetapi selama 24 jam terakhir jumlah kasus harian yang terkonfirmasi Covid-19 turun menjadi 55,000 kasus baru per hari, menurut data Reuters. (Yohana RJ)   Sumber: Reuters

Topik:

vaksinasi Covid-19 India