KPK Jadwalkan Pemeriksaan Lukas Enembe Hari Ini

Rekha Anstarida
Rekha Anstarida
Diperbarui 26 September 2022 08:35 WIB
Jakarta, MI - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menjawalkan pemeriksaan terhadap Gubernur Papua Lukas Enembe sebagai tersangka, pada hari ini, Senin (26/9). “Pemeriksaan diagendakan Senin, 26 September 2022, di gedung Merah Putih KPK,” kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri saat dikonfirmasi, Kamis (22/9). Ali berharap Lukas Enembe bersikap kooperatif dengan memenuhi panggilan tersebut. Sementara itu, terkait permintaan Lukas untuk berobat ke luar negeri, Ali mengatakan, KPK akan mempertimbangkan hal itu. Akan tetapi jika Lukas menjalani pemeriksaan pada Senin, 26 September 2022. “Adapun keinginan tersangka berobat ke Singapura, kami pertimbangkan. Namun tentu kami juga harus pastikan dengan melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap tersangka lebih dahulu ketika dia sudah sampai di Jakarta,” kata Ali Fikri kepada wartawan, Sabtu (24/9). Ali menegaskan KPK melakukan proses penyidikan sesuai koridor dan prosedur hukum, yakni dengan menjunjung asas praduga tak bersalah dan HAM. Namun, kepatuhan hukum itu juga harus dilakukan oleh semua pihak agar proses bisa berjalan secara efektif dan efisien. Sebelumnya, penyidik KPK telah menjadwalkan pemeriksaan terhadap Enembe di Mako Brimob Polda Papua pada Senin (12/9). Namun, Lukas tidak memenuhi panggilan dengan alasan sedang sakit. KPK kemudian menjadwalkan pemeriksaan kedua pada 26 September 2022. Lukas bakal diperiksa sebagai tersangka. Gubernur Papua itu telah ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK. Selain itu, KPK juga telah meminta Direktorat Jenderal (Ditjen) Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) untuk mencegah Lukas bepergian ke luar negeri. Pencegahan untuk Lukas berlaku mulai 7 September 2022 hingga 7 Maret 2023. Sementara itu, Aloysius Renwarin menyebut kliennya kemungkinan tidak akan hadir pada pemanggilan kedua itu. “Iya nanti kita lihat apakah dia bisa datang atau masih sakit. Tapi beliau masih keadaan sakit kemungkinan tidak akan hadir. Yang jelas beliau masih sakit,” ujar Aloysius saat dikonfirmasi, Rabu (21/9).