Kejari Kota Bekasi Gelar Bazar Murah Menyambut HUT-RI Ke-80

Albani Wijaya
Albani Wijaya
Diperbarui 12 Agustus 2025 16:19 WIB
Bazar Murah di Lapangan Upacara Kejari Kota Bekasi (Foto/Dok-MI)
Bazar Murah di Lapangan Upacara Kejari Kota Bekasi (Foto/Dok-MI)

Kota Bekasi, MI - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT-RI) yang ke-80, Kejaksaan Negeri Kota Bekasi, dibawah komando, Sulvia Triana Hapsari mendirikan stand di lapangan upacara Kejari Kota Bekasi, dengan mengajak sejumlah pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) mengadakan Bazar murah, Selasa (12/8). 

Kepala Kejaksaan Negeri Kota Bekasi, Sulvia Triana Hapsari melalui pejabat humas, Ryan Anugrah selaku Kasi Intel Kejari tersebut mengatakan, selain menyambut HUT kemerdekaan RI ke-80, kegiatan Bazar murah ini juga dirangkai dengan perayaan HUT Adhiaksa yang ke-80 yang jatuh pada tanggal 2 September mendatang.

Ryan Anugrah mengatakan, Kajari Kota Bekasi memilih bekerja sama dengan UKM untuk mengadakan Bazar murah merupakan upaya mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya keluarga ekonomi lemah, sekaligus bersama-sama mengenang kembali hari kemerdekaan RI. 

Momentum HUT kemerdekaan RI yang ke-80 ini kata Ryan Anugrah, Kejaksaan Negeri Kota Bekasi ingin mengajak seluruh masyarakat mengenang perjuangan The Founding Fathers (Bapak Bangsa) untuk memperjuangkan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) 80 tahun silam.

Kajari berharap kata Ryan, kegiatan Bazar murah ini dapat bermanfaat bagi masyarakat, khususnya masyarakat ekonomi lemah, sekaligus dapat mendekatkan kejaksaan dengan masyarakat untuk bersama-sama merawat kebhinekaan dan mengamalkan kemerdekaan tersebut. 

Sementara, pagelaran Bazar murah yang menyediakan sembako berupa, sayur mayur, Tomat, Bawang Putih, Telur, Beras, Minyak Sayur dan kain batik khas Kota Bekasi ini mendapat apresiasi dari pembeli. Selain harganya terjangkau, misalnya beras merk Tugupadi hanya Rp.57.000/5kg, minyak sayur merk Minyak Kita hanya Rp.14.000/kg, kualitas sayur mayur juga sangat bagus.

Para pedagang juga mengaku puas dengan kunjungan masyarakat hingga dagangan mereka laku terjual habis. (M.Aritonang)

Topik:

Kejari Kota Bekasi HUT ke-80 RI