Lagi Diet? Lakukan Hal Ini Supaya Terasa Kenyang Lebih Lama

Adrian Calvin
Adrian Calvin
Diperbarui 22 Agustus 2022 22:31 WIB
Jakarta,MI – Saat kamu makan terlalu sedikit, maka perut kerap terasa lapar sehingga akhirnya kamu makan lebih banyak. Hal ini tentu bisa berdampak buruk pada diet yang sedang kamu lakukan. Untuk mengurangi porsi makan, terdapat sejumlah cara yang bisa kamu lakukan. Berikut cara yang harus kamu lakukan: 1. Minum air putih sebelum makan Saat kamu sedang lapar, sebaiknya minum terlebih dahulu agar perut terasa kenyang. Hal ini juga membuat air mengisi ruang di perut sehingga terdapat sinyal yang diberi oleh perut menyatakan bahwa kamu kenyang. 2. Makan Perlahan Ketika kamu makan terburu-buru, tubuh tidak bisa mengenali rasa yang muncul ketika kamu kenyang. Makan secara perlahan dan mengunyahnya dalam waktu lebih lama bisa membuat perut mengiring sejumlah sinyal pada otak untuk menyatakan ketika kamu kenyang. 3. Konsumsi Makanan Berprotein Seperti serat, protein juga lebih lama dicerna dan menggunakan lebih banyak energi. Hal ini bisa membuat perutmu tetap kenyang walau kamu hanya makan sedikit. 4. Konsumsi sayuran pendamping Sayuran memiliki kandungan air yang tinggi sehingga bisa membuatmu lebih kenyang. Selain itu, terdapat kandungan serat yang tinggi sehingga kamu bisa merasa kenyang lebih lama.

Topik:

Info Kesehatan Tips Diet