Polri Catat 549 Ribu Kendaraan Sudah Masuk Jakarta

Syamsul
Syamsul
Diperbarui 7 Mei 2022 15:00 WIB
Jakarta, MI - Arus balik Lebaran 2022 sudah mulai terjadi sejak Jumat, 6 Mei 2022 dini hari tadi. Diperkirakan sebanyak ratusan ribu kendaraan telah memasuki Jakarta. "Data yang ada, sampai saat ini kurang lebih ada 549 ribu kendaraan yang melintas ke Jakarta," kata Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kepada wartawan di Pos Pengamanan Tol Halim KM 3+500, Jumat (6/5). Sigit memprediksi, dalam dua hari ke depan akan ada 2,1 juta lebih kendaraan akan kembali memasuki Jakarta dari kampung halamannya. Jutaan kendaraan itu akan melalui tol dan jalur arteri. "Jadi masih ada sekitar 1,7 juta kendaraan yang masuk lewat tol dan kurang lebih 480.483 kendaraan melalui jalur arteri," jelasnya. Mantan Kapolda Banten itu menegaskan peningkatan arus tidak dapat dihindari. Namun, ia memastikan seluruh jajarannya akan bersiap untuk mengatur arus lalu lintas agar kembalinya pemudik berjalan lancar. "Jadi peningkatan arus terus terjadi. Seluruh anggota akan bersiap di lapangan dan melakukan evaluasi sehingga proses arus balik berjalan aman dan lancar," pungkasnya. (La Aswan)

Topik:

Polri