Jupiter sebagai Planet Terbesar di Tata Surya

Tim Redaksi
Tim Redaksi
Diperbarui 24 Juni 2022 21:15 WIB
Jakarta, MI - Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa planet Jupiter membesar dengan cara memakan planet kecil yang ada di sekitarnya. Hal ini berasal dari atmosfer Jupiter yang terlihat berawan. Jupiter memiliki diameter seluas 142.984 km atau hampir 11 kali diameter Bumi. Jika dibayangkan, Jupiter bisa memuat sekitar 1.321 Bumi. Jupiter adalah salah satu contoh planet gas raksasa di tata surya. Jupiter juga menjadi benda langit paling dominan kedua setelah Matahari. Rasio massa hidrogen dan helium pada Jupiter sebesar 73:24. Rasio ini mirip sekali dengan Matahari, yang mana rasio keseluruhan massa hidrogen dan helium sebesar 71:27. Kerapatan massa Jupiter juga mirip dengan Matahari. Jupiter mengandung 1,33 gram setiap sentimeter kubik volumenya sedangkan Matahari mengandung 1,41 gram setiap sentimeter kubik volumenya. Kemiripan inilah yang membuat Jupiter mirip dengan Matahari.
Berita Terkait