Satlantas Polres Cimahi Beri Hadiah Pengendara Tertib Lalulintas

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 24 Oktober 2022 01:51 WIB
Cimahi, MI - Dalam menekan angka pelanggaran lalu lintas di wilayah hukum Polres Cimahi. Jajaran Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Cimahi terus melakukan patroli secara humanis dengan sasaran yakni para pelanggar lalulintas. Seperti tidak menggunakan helm, berboncengan lebih dari satu orang, kendaraan yang melebihi batas kecepatan dan kendaraan yang parkir sembarangan (bukan pada tempat-red) yang dapat mengganggu arus lalulintas. Patroli dengan cara humanis tersebut tidak hanya menyasar kendaraan roda dua saja, akan tetapi kendaraan roda empat pun juga menjadi sasaran.Mulai dari kendaraan pribadi hingga angkutan umum yang tidak menggunakan Safety Belt (Sabuk Pengaman). Kepala satuan lalu lintas (Kasatlantas) Polres Cimahi, AKP Sudirianto, mengatakan patroli humanis ini dilaksanakan setiap hari dengan melibatkan seluruh anggota Satlantas Polres Cimahi. "Tunjuannya agar himbauan yang diberikan kepolisian kepada masyarakat khususnya pengguna jalan raya, tentang pentingnya keselamatan (dalam-red) berkendara, dapat menyentuh hati dan pikirannya," ujar Sudir kepada wartawan (23/10). Menurut Sudir, hal ini dilakukan semata-mata untuk kebaikan masyarakat, agar tertib dan mudah-mudahan dapat menurunkan angka kecelakaan di wilayah hukum Polres Cimahi. Selain itu, kata Sudir, kepolisian juga memberikan reword kepada sejumlah pengendara yang tertib admistrasi dan tertib kelengkapan kendaraannya. "Kalau yang tertib, kita kasih reword berupa hadiah helm dan beras," kata Sudir. Untuk itu,  ia juga mengajak masyarakat untuk terus tertib dalam berlalulintas. "Lengkapi surat-suratnya, lengkapi juga kelengkapan berkendara seperti helm, spion dan kelengkapan yang diwajibkan, mengingat masih ada para pengendara di Kota cimahi yang belum tertib," pungkasnya. (Sugiyanto) Satlantas Polres Cimahi
Berita Terkait