Sarasehan Istri Wali Kota Bekasi di Rakernas XVII Apeksi, Yolla Gani: Sebuah Pengalaman Berharga dari Kota Balikpapan


Kota Balikpapan, MI - Momen Rakernas XVII Apeksi, Istri Pj. Wali Kota Bekasi, Yolla Kusuma Gani, mengikuti Sarasehan Istri Wali Kota, Selasa (04/06) malam. Sarasehan yang berlangsung di Ballroom Hotel Novotel, Kota Balikpapan, dibuka oleh Istri Wali Kota Balikpapan, Nurlela Rahmad Mas'ud selalu tuan rumah.
Sarasehan Istri Wali Kota se Indonesia tersebut menghadirkan dr. Lula Kamal, M.Sc sebagai narasumber dalam seminar yang juga dimeriahkan dengan berbagai pertunjukkan kebudayaan khas Kalimantan Timur serta penyanyi Dangdut Nassar sebagai special guest.
Giat tersebut dibuka Menurut Istri Wali Kota Balikpapan bertujuan membangun silaturrahmi sesama istri Wali Kota se-Indonesia.
Dalam kesempatan itu dilakukan sharing dan berbagi pengalaman satu sama lain selaku Ketua TP. PKK di wilayah masing-masing.
"Merupakan pengalaman yang berharga bagi saya dapat bertemu dengan para istri Wali Kota dari kota-kota lain se-Indonesia, ibu-ibu cantik, pintar, dan tangguh yang senantiasa selalu setia mendampingi suami dan bertanggung jawab dengan jabatan yang diembannya. Banyak pelajaran yang bisa saya ilhami untuk diterapkan di Kota Bekasi sehingga Kota Bekasi semakin maju dan sejahtera," kata Yolla Gani.
Yolla Gani pun mengaku materi seminar yang menjadi bahan diskusi dan sharing tersebut sangat bermanfaat untuk diterapkan sebagai Ketua TP PKK maupun di rumah.
"Banyak ilmu yang bisa saya serap saat memperhatikan materi seminar. Justru seminar inilah yang saya nanti-nanti, sehingga pulang dari Balikpapan, bukan hanya dapat oleh-oleh, tapi juga ilmu yang bermanfaat untuk bisa share ke rekan-rekan di Kota Bekasi," tutup Yolla Gani. (Hms/ADV)
Topik:
Apeksi Yolla Gani Wali Kota BekasiBerita Sebelumnya
Polres Madiun: 11 Orang Jadi Tersangka Atas Kasus Pengeroyokan di Madiun
Berita Selanjutnya
Insentif RT/RW Terkesan Amburadul, Format Adukan ke DPRD Kabupaten Blitar
Berita Terkait

Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Tanam Pohon dan Tebar Ikan di Danau VIP
17 September 2025 23:24 WIB

Wali Kota Bekasi Lepas 25 Atlet Sepak Bola Putri Ikuti Kualifikasi Porprov 2026
8 September 2025 11:21 WIB

Penantian Publik Terjawab, Wali Kota Bekasi Lantik 19 Pejabat Eselon Dua
3 September 2025 11:18 WIB