Update Jumlah Kendaraan yang Ditabrak Truk Kontainer di Tangerang

![truk tabrak pengendara di tangerang Truk Kontainer Tabrak Sejumlah Pengendara di Tangerang [Foto: Repro]](https://monitorindonesia.com/storage/news/image/truk-tabrak-pengendara-di-tangerang-2.webp)
Kota Tangerang, MI - Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Zain Dwi Nugroho mengatakan, ada sejumlah kendaraan yang rusak akibat ditabrak oleh truk kontainer di kawasan Cipondoh, Kota Tangerang, pada Kamis (31/10/2024).
"Mobil ada 10 unit dan sepeda motor ada enam unit," kata Zain, Jumat (1/11/2024).
Saat ini, kata dia, ada tujuh orang alami luka akibat kejadian tersebut, dan dilakukan perawatan disejumlah rumah sakit.
"Dari hasil pengecekan di beberapa rumah sakit ada 7 orang korban luka," ujarnya.
Para korban yakni empat pengendara sepeda motor, satu pengemudi mobil, satu pejalan kaki, dan satu sopir wing box yang menjadi korban tabrak lari.
"Para korban dirawat di RS EMC, Rumah Sari Asih Cipondoh, RSUD Kota Tangerang, dan RSUD Kabupaten Tangerang," jelasnya.
"Jadi tidak benar berita yang mengatakan ada korban 30 dan ada yang meninggal," pungkasnya.
Topik:
Truk Kontainer Tabrak Pengendara TangerangBerita Terkait

Soroti Perkembangan Kasus Pagar Laut, Mahfud MD: Sekarang Kasusnya Hilang
10 Agustus 2025 12:20 WIB

Gagal Penuhi Modal, OJK Cabut Izin Perusahaan Modal Ventura Asal Tangerang
9 Juli 2025 20:04 WIB