Jelang Pertarungan Pilgub Banten 2024, Pengamat Ini Jagokan Airin Sebagai Jawaranya

Syamsul
Syamsul
Diperbarui 11 Desember 2022 23:03 WIB
Jakarta, MI- Peluang mantan Walikota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany menjadi Gubernur Banten lebih besar ketimbang Srikandi Partai Demokrat Iti Octavia Jayabaya. Meski keduanya memiliki pengalaman yang sama yaitu sama-sama pernah jadi kepala daerah, namun Airin memiliki kelebihan yakni jejaring keluarga yang cukup kuat. Faktor inilah yang jadi dasar analisis Direktur Rumah Politik Indonesia, Fernando EMas yang lebih menjagokan Airin sebagai jawara dalam kontestasi pilgub Banten 2024 nanti. “Namun lebih berpeluang Airin dibandingkan Iti. Walaupun Iti masa akhir jabatannya sebagai Bupati Lebak di tahun 2023, sementara Airin sudah berakhir masa jabatannya sebagai walikota Tangerang Selatan tahun 2021 yang lalu,” kata Fernando, Minggu (11/12/2022). Menurutnya, jaringan kekeluargaan yang dimiliki Airin di wilayah Provinsi Banten membuat peluang lebih besar dibandingkan Iti Jayabaya. “Tapi perlu juga diingat, ada faktor keluarga yang harus dijadikan catatan. Seperti kasus suaminya yang terlibat dalam kasus korupsi perlu ada suatu upaya untuk meyakinkan masyarakat bahwa akan mampu menjalankan pemerintahan yang bebas dari korupsi,” ucapnya. Fernando mengaku antusias jika pilgub Banten benar-benar jadi arena pertarungan dua kekuatan politik yang dipimpin kaum perempuan. “Hal ini menunjukkan politisi perempuan Banten memang sangat layak diperhitungkan dalam hal politik di Banten. Apalagi keduanya memang memiliki kapasitas untuk menjadi pemimpin kepala daerah,” ujar dia. Fernando menegaskan keduanya layak diberi kesempatan untuk menjabat sebagai Gubernur Banten. “Kalau secara kualitas, dua-duanya memiliki kemampuan sama, karena berpengalaman sebagai kepala daerah. Hanya memang tinggal bagaimana partai politik tempat keduanya bergabung apakah akan menjatuhkan pilihan untuk mengusung mereka pada pemilihan kepala daerah 2024 yang akan datang atau tidak,” pungkasnya.
Berita Terkait