Dokter Tifa Sebut Rakyat Bosan Safari Prematur yang Dilakukan Anies Baswedan, Ini Sebabnya

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 20 Desember 2022 10:40 WIB
Jakarta, MI - Pegiat Media Sosial Tifauzia Tyassuma alias Dokter Tifa, menyoroti pergerakan atau safari politik Anies Baswedan yang merupakan Calon Presiden 2024 pilihan partai Nasional Demokrat (NasDem) saat ini. Menurutnya, tiket Anies, belum utuh karena koalisi yang digadang-gadang bakal menjadi agen perubahan tak kunjung terealisasi. "Saya juga khawatirkan ini. Rakyat bosan dengan safari prematur yang dilakukan, dan keburu habis minat sebelum betul-betul dicalonkan," kata Dokter Tifa melalui cuitannya di Twitter @DoterTifa seperti dikutip Monitor Indonesia, Selasa (20/12). Namun demikian, Dokter Tifa menduga Anies Baswedan pasti mengetahui hal tersebut. "Saya duga yang bersangkutan juga tahu itu. Makanya mau. Semacam jadi pengumpan. Untuk memuluskan jalan Calon definitif. Semoga saya salah," lanjutnya. Sebagaimana diketahui, bahwa akhir-akhir ini terdapat banyak pandangan yang menyebut kenaikan elektabilitas Anies Baswedan sebagai capres terjadi sesaat, sebagai efek euforia pencalonan oleh Nasdem beberapa waktu lalu. [caption id="attachment_492474" align="alignnone" width="1079"] Deklarasi Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) Pemilu 2024, di Kantor DPP Partai NasDem, Gondangdia, Jakarta Pusat, Senin (3/10).[/caption] Menurut Deputi Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat Kamhar Lakumani, kedua hal itu terjadi lantaran narasi yang saat ini disampaikan Anies masih terbatas. Sejauh ini baru Nasdem yang sudah secara resmi mengusung mantan Gubernur DKI Jakarta itu sebagai capres. Sementara itu, rencana pembentukan koalisi perubahan oleh Demokrat, Nasdem dan PKS, tak kunjung terealisasi. Kamhar meyakini bahwa narasi yang disampaikan Anies akan semakin berkembang bila koalisi tersebut resmi terbentuk.