Gagal Deklarasi, Koalisi Perubahan Tunggu Suhu Politik

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 24 Maret 2023 14:57 WIB
Jakarta, MI - Gagalnya deklarasi Koalisi Perubahan karena Partai NasDem, Partai Demokrat, dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) masih menunggung dinamika politik yang terjadi. Hal itu sebagaimana disampaikan analis politik dari Universitas Sutomo, Heru Wahyudi saat diwawancarai Monitor Indonesia, Jumat (24/3). "Menurut saya, sebenarnya setiap masing-masing partai politik di Koalisi Perubahan tetap menunggu dinamika dan suhu politik terutama dengan koalisi-koalisi partai lain," terang Heru. Kendati begitu, Heru juga menilai bahwa ada kemungkinan gagalnya deklarasi Koalisi Perubahan karena ada gesekan di internal koalisi. "Jadi tetap ada kemungkinan dinamika politik," ujarnya. Meskipun begitu, Heru melihat Partai NasDem sebagai pengusung Anies Baswedan sangat terbuka dengan parpol lain yang ingin bergabung. Menurutnya, Koalisi Perubahan akan terus berjalan. Heru menyakini dalam penandatanganan nota kesepakatan sudah ada deal-deal politi didalamnya. "Deal-dealnya sendiri sepertinya sudah ada di penandatanganan nota kesepakatan," tandasnya. (ABP)   #Koalisi Perubahan Tunggu Suhu Politik #Gagal Deklarasi