Demokrat Engga Habis Pikir Anggota Satgasus yang Jadi Sumber Masalah

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 12 April 2023 15:15 WIB
Jakarta, MI - Anggota Komisi III DPR RI, Benny K Harman merasa keheranan dengan upaya penyelesaian kasus transaksi Rp349 triliun di Kementerian Keuangan (Kemenkeu). Pasalnya, rencananya Menko Polhukam, Menkeu, dan PPATK berencana untk membentuk Satgas untuk mengungkap skandal transaksi tersebut. "Sumber masalah ini kan ada di kepabeanan, perpajakan, kok mereka lagi anggotanya. Saya enggak habis pikir," katanya dalam ruang rapat Komisi III DPR RI di Gedung Parlemen, Senayan, Selasa (11/4). Legislator asal Partai Demokrat ini pun menyanyakan keseriusan dari Komite Nasional yang ingin membantuk Satgas dalam mengungkap kasus skandal tersebut. "Saya alergi dengan satgas, banyak satgas ujung-ujungnya masuk laut semua," ujarnya. Sebelumnya, Mahfud MD membentuk tim gabungan atau satgas khusus yang akan kembali menelusuri transaksi mencurigakan Rp349 triliun yang terjadi di Kementerian Keuangan. Mahfud menuturkan, langkah awal dengan ada satgas khusus dimulai menelusuri kasus paling besar nilainya. Nilai paling besar dalam Rp349 triliun adalah transaksi Rp189 triliun terkait dugaan impor emas. (ABP) #Anggota Satgasus yang Jadi Sumber Masalah  #Satgasus