Dewan Kehormatan PDIP Bakal Tindak Perbuatan Effendi Simbolon, Indikasi Dukung Prabowo Subianto!

Rizky Amin
Rizky Amin
Diperbarui 8 Juli 2023 19:51 WIB
Jakarta , MI - Dewan Kehormatan PDIP berencana bakal menindak perbuatan Effendi Simbolon yang terindikasi mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden (Capres )2024. Effendi diketahui mengundang Prabowo Subianto dalam acara Marga Simbolon, Jum'at (6/7) kemarin. Dalam pertemuan itu, anggota DPR RI itu menyebut Prabowo cocok menahkodai Indonesia. Atas dasar itu, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyatakan pimpinan PDIP bakal menindak perbuatan Effendi Simbolon. "Akan dilakukan sesegera mungkin (pemanggilan)," tegas Hasto kepada wartawan, Sabtu (8/7). Hasto mengatakan seluruh kader PDIP mesti tunduk terkait keputusan Ketua Umum (Ketum) Megawati Soekarnoputri terkait dukungan calon presiden (Capres) Ganjar Pranowo. Menurutnya, Dewan Kehormatan PDIP akan meminta klarifikasi Effendi Simbolon terkait undangan yang diarahkan kepada Prabowo Subianto. "Seluruh kader PDI Perjuangan, setelah 21 April ketika keputusan sudah diambil oleh Ketua Umum Partai Ibu Megawati Soekarnoputri, semua harus satu arah, mendukung Pak Ganjar Pranowo," tegasnya. "Bagi yang tidak memberikan dukungan, Dewan Kehormatan langsung secara otomatis, secara sistemis menjalankan tugasnya sehingga kedisiplinan partai ini sesuatu yang sifatnya mutlak," tambahnya. Hasto juga menegaskan bahwa PDIP itu partai ideologi yang berdasarkan Pancasila, sehingga keputusan Ketum mesti dijalankan seluruh kader. "Karena itulah Pak Komarudin Watubun selaku Ketua DPP Bidang Kehormatan juga akan melakukan klarifikasi, karena kami ini kan Partai Demokrasi Indonesia sehingga semuanya akan dilakukan klarifikasi partai agar disiplin partai ditegakkan," imbuhnya. (AL)