Mabuk Sambil Berkendara, Anggota DPRD Gorontalo Ngoceh Mau Rampok Uang Negara

Albani Wijaya
Albani Wijaya
Diperbarui 20 September 2025 13:05 WIB
Rekaman video viral anggota DPRD Gorontalo dari Fraksi PDI Perjuangan, Wahyudin Moridu yang sebut ingin rampok uang negara (Foto: Tangkapan Layar)
Rekaman video viral anggota DPRD Gorontalo dari Fraksi PDI Perjuangan, Wahyudin Moridu yang sebut ingin rampok uang negara (Foto: Tangkapan Layar)

Jakarta, MI- Badan Kehormatan (BK) DPRD Gorontalo telah memeriksa anggota DPRD Gorontalo dari Fraksi PDI Perjuangan, Wahyudin Moridu usai videonya viral diberbagai media sosial (medsos). 

Adapun, Dalam rekaman video viral tersebut, terlihat Wahyudin sedang mengendarai mobil sambil berbicara soal merampok uang negara dan membuat negara semakin miskin.

"Kita hari ini menuju Makassar menggunakan uang negara. Kita rampok aja uang negara ini. Kita habiskan aja biar negara ini semakin miskin," kata Wahyudin dalam rekaman video yang viral.

Atas tindakan dan perkataannya tersebut, BK DPRD Gorontalo langsung meminta klarifikasi terhadap Wahyudin pada Jumat (19/9/2025) malam.

Ketua BK DPRD Gorontalo, Fikram Salilama mengatakan bahwa berdasarkan hasil pemeriksaan, Wahyudin mengaku pada saat itu dirinya berada di bawah pengaruh minuman beralkohol atau dalam kondisi mabuk. 

"Yang bersangkutan menyampaikan dari tadi malam dia minum minuman keras sampai besok paginya itu ke bandara dia masih dalam kondisi tidak sadar, artinya dalam keadaan mabuk," kata Fikram.

Fikram mengatakan di dalam video viral tersebut Wahyudin dalam keadaan mabuk dan tidak mengetahui bahwa dirinya sedang direkam. 

"Jadi pada intinya yang bersangkutan menyampaikan dia dalam keadaan tidak sadar dan dia tidak mengetahui bahwa itu divideo," ungkapnya.

Lebih lanjut, Fikram memastikan bahwa semua data hasil pemeriksaan telah dicatat oleh pihaknya dan permasalahan ini akan segera dibawa ke persidangan. 

"Pada prinsipnya semua data sudah ada di kita dan kita akan bicarakan pada rapat internal bagaimana tindak lanjutnya. Kita sidangkan dan pasti ada keputusannya," ujarnya.

Topik:

Anggota DPRD Gorontalo Wahyudin Moridu PDIP BK DPRD Gorontalo