Ganjar Rapat Perdana Bareng TPN, Ini yang Dibahas!

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 20 September 2023 20:00 WIB
Jakarta, MI - Bakal calon presiden (Bacapres) dari PDIP, Ganjar Pranowo rapat perdana dengan Tim Penanganan Nasional ( TPN ) di Gedung High End, Kompleks MNC Center, Jakarta Pusat, Rabu (20/9/2023). Dalam rapat tersebut, Ganjar Pranowo meminta pendampingan kepada TPN ketika dirinya hendak melakukan safari politik ke daerah. "Nah saya minta tolong bantuan dari teman teman untuk menyiapkan termasuk dari undangan itu pasti saya butuh orang untuk mendampingi saya," kata Ganjar. Dia mengungkapkan, setelah tidak lagi menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah, dirinya banyak sekali mendapatkan dukungan untuk menghadiri berbagai macam acara di daerah. "Karena kan banyak sekali yang mengundang saya dan tadi saya sampaikanlah, karena kan banyak sekali yang mengundang saya," jelas Ganjar. Dia menambahkan, rapat dengan TPN juga membahas mengenai undangan dari beberapa kelompok masyarakat. Maka dari itu, dirinya membutuhkan bantuan dari TPN. "Itu aja hal yang sifatnya teknis, karena yang lainnya sudah siap," pungkas Ganjar. (ABP)     #Ganjar Rapat Perdana Bareng TPN