Hari Ini, Kasus Covid Indonesia Kembali Rekor 54.517 Kasus

Aldiano Rifki
Aldiano Rifki
Diperbarui 14 Juli 2021 17:19 WIB
Monitorindonesia.com - Kasus Covid-19 di Indonesia terus mencatatkan rekor. Dalam 24 jam terakhir jumlah kasus baru Covid-19 di Indonesia sebanyak 54.517 kasus. Dari data kasus Covid yang dipublikasikan Kementerian Komunikasi dan Informatika, Rabu (14/7/2021) sore, jumlah pasien aktif 443.473 orang. Kasus positif menjadi 2.670.046 dan pasien meninggal bertambah 991 orang. Penambahan kasus baru hari ini lebih banyak disumbangkan DKI Jakarta sebanyak 12.667 kasus. Berikut penambahan kasus baru Covid-19 di sejumlah provinsi di Indonesia pada Rabu (14/7/2021): DKI Jakarta: 12.667 kasus Jawa Barat: 10.444 kasus Jawa Timur: 7.088 kasus Jawa Tengah: 5.110 kasus Banten: 3.889 kasus DI Yogyakarta: 2.350 kasus Kalimantan Timur: 1.658 kasus Riau: 978 kasus Sumatera Utara: 896 kasus Bali: 791 kasus Kalimantan Barat: 779 kasus Sumatera Selatan: 760 kasus Sumatera Barat: 666 kasus Papua Barat: 602 kasus Sulawesi Selatan: 550 kasus Nusa Tenggara Timur: 537 kasus Kepulauan Riau: 529 kasus Bangka Belitung: 508 kasus Jambi: 400 kasus Kalimantan Selatan: 393 kasus.[Cal]

Topik:

Covid-19