Ronaldo Geser ke Barca? Laporta Angkat Bicara

Adelio Pratama
Adelio Pratama
Diperbarui 30 Juli 2022 14:01 WIB
Jakarta, MI - Secara mengejutkan santer terdengar Barcelona jadi salah satu klub yang akan menarik Cristiano Ronaldo. Namun, sang presiden Barca Joan Laporta meberikan komentar tentang hal tersebut. Masa depan Ronaldo yang masih abu-abu memang masih ramai menjadi bahan perbincangan. Ronaldo kabarnya ingin meninggalkan Manchester United karena tidak mau berlaga di Liga Europa. Jadilah Jorgen Mendes selaku agen CR7 hunting klub baru untuk kliennya tersebut. Posisi CR7 sekarang belum ada klub yang tertarik untuk mengajaknya merumput. Tentunya ada faktor mengapa CR7 sulit memcari klub baru untuk dirinya. Salah satunya faktor usia yang sudah 37 tahun, dan bayaran CR7 yang luar biasa. Dari segi permainan, kehadiran dirinya juga bisa berpotensi merusak tim, karena hanya Ronaldo sebagai pusat titik penyerangan. Sederet klub mulai dari Chelsea, Bayern Munich, Manchester CIty, Real Madrid, AS Roma, Liverpool, Sporting, dan bahkan Barcelona dikontak oleh Mendes, agar mau menarik pemain berusia 37 tahun ini. Munculnya nama Barcelona tentu mengejutkan karena sejarah rivalitas masa lampau. Apalagi Los Cules kadung identik dengan Lionel Messi, rival Ronaldo. Namun, hal itu rupanya ketika upaya mendatangkan Robert Lewandowski sempat menemui jalan buntu, Barcelona tertarik menggaet Ronaldo. Terkait isu ini, Laporta tidak mau ambil pusing dan angkat bicara. "Well, isu seperti ini selalu muncul di bursa transfer musim panas. Banyak berita yang muncul. Tapi, pada akhirnya yang benar adalah kami menginginkan Lewandowski. Kami punya hubungan yang sangat baik dengan Jorge Mendes. Saya sudah lama mengenalnya. Dia salah satu agen terbaik. Dia sangat mahir di bidangnya dan saya menghormatinya," ujar Joan Laporta kepada media. "Yang pasti kami memutuskan mendatangkan Lewandowski yang bakal penting untuk sukses kami ke depannya. Faktanya kami menghubungi Bayern. Isu lainnya (soal Ronaldo) cuma sekadar bumbu dalam sepak bola. Isunya menarik, tapi Anda juga banyak mendengar cerita berbeda soal itu," sambungnya. "Kami dapatkan Lewandowski. Dia target utama kami dan saya lebih baik tidak bicara lebih lagi soal ini." (Febri Indra)