Polri Tunggu Hasil Laporan Brigjen Endar di Bareskrim

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 12 April 2023 23:25 WIB
Jakarta, MI - Polri masih menunggu hasil dari langkah yang diambil oleh Brigjen Endar terkait permasalahannya di Komisi Pemberantasan Korupsi. Kapolri tidak ingin mengintervensi langkah yang diambil oleh Endar. Hal itu sebagaimana disampaikan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit kepada wartawan di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (12/4). "Ya ini kan beda institusi, beda institusi. Kan aturan-aturannya sudah jelas, sudah ada, ya kita tunggu saja hasilnya," kata Kapolri. Kapolri menyatakan, Polri juga akan melakukan pendalaman terkait laporan Endar ke Bareskrim. Kapolri menegaskan bahwa Polri akan secara profesional dalam menyikapi persoalan yang sedang hadapi Endar. "Tentunya kalau memang, kita akan dalami dari laporan-laporan yang ada," ujar Kapolri. Jika dalam proses pendalaman ditemukan pelanggaran, Polri sebagai aparat penegak hukum akan melakukan tindak lanjut sebagaimana yang diperintahkan dalam Undang-Undang. "Dari situ kan kita, kalau memang ada proses yang dilanggar tentunya kan sebagai penegak hukum kita harus melaksanakan tugas," tandasnya. (ABP) #Polri Tunggu Hasil Laporan Brigjen Endar di Bareskrim #KPK Vs Endar