Siapa Pangkostrad Baru, Ini Kata Panglima TNI Jenderal Andika

Nicolas
Nicolas
Diperbarui 18 Januari 2022 08:13 WIB
Jakarta, Monitorindonesia.com - Dua bulan jabatan Pangkostrad lowong pasca pengangkatan Jenderal TNI Dudung Abdurachman dilantik sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad). Jabatan tersebut akan segera diisi dalam waktu yang tak lama lagi. "Semua bintang dua yang eligible (layak) . Itu untuk yang Angkatan Darat," ucap Jenderal Andika menjawab pertanyaan wartawan, Senin (17/1/2022). Artinya, sosok yang mengisi jabatan tersebut kini berpangkat Mayjen. Pangkostrad akan mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat mejadi bintang 3. Tak hanya jabatan Pangkostrad, Andika juga menyinggung posisi pemimpin dari calon 2 satuan baru di TNI, yakni Komando Armada (Koarmada) dan Komando Operasi TNI Angkatan Udara (Koopsau) Nasional. "Panglima komando armada juga semua bintang 2 Angkatan Laut yang eligible banyak sekali dan untuk Panglima Komando Operasi Angkatan Udara itu bintang 3 juga yang eligible. Bintang 2 juga semuanya masuk," tuturnya. Namun Andika belum mengungkap kapan waktu para Pati TNI itu dilantik. Dia menegaskan, pengisian jabatan kosong akan dilakukan dalam waktu dekat. Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi PDIP Tubagus Hasanuddin meminta agar jabatan Pangkostrad harus segera diisi agar memiliki komando dan pengendalian yang pasti.[Lin]