Wow, Universitas Terbuka Penyumbang Lulusan CPNS Terbanyak

Reina Laura
Reina Laura
Diperbarui 18 Agustus 2023 19:47 WIB
Jakarta, MI - Menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) memang masih menjadi idaman oleh banyak masyarakat Indonesia. Tentunya, dengan menjadi seorang PNS maka akan mendapat kepastian yang lebih terjamin seperti, jenjang karier, kepastian gaji setiap bulan, tunjangan hingga dana pensiunan. Akan tetapi, menjadi PNS bukanlah hal yang mudah. Oleh karena itu, lulusan SMA/SMK banyak mengincar perguruan-perguruan tinggi negeri untuk kuliah, dengan harapan setelah lulus mendapat peluang lebih besar lolos jadi PNS. Mereka tentunya mencari perguruan tinggi, yang alumni-nya banyak menjadi pegawai negeri. Dikutip dari laman resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN) salah satu perguruan tinggi penyumbang CPNS terbanyak ialah Universitas Terbuka (UT). Data dari BKN, sebanyak 9.436 alumni UT dinyatakan lolos CPNS. Kualitas lulusan UT bahkan mampu bersaing dengan lulusan dari perguruan tinggi negeri seperti UI, UGM, ITB, UNS dan perguruan tinggi negeri lainnya. Berdasarkan data BKN berikut universitas terbanyak meloloskan CPNS: 1. Universitas Terbuka (UT): 9.0436 2. Universitas Gadjah Mada (UGM): 3.452 3. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI): 3.318 4. Universitas Sebelas Maret (UNS): 2.468 5. Universitas Negeri Semarang (Unnes): 2.403 6. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY): 2.334 7. Universitas Diponegoro (Undip):2.017 8. Universitas Negeri Makassar (UNM): 1.789 9. Universitas Sumatera Utara (USU):1.708 10. Universitas Sriwijaya (Unsri): 1.630 Dengan demikian UT menjadi Perguruan Tinggi Negeri (PTN) pencetak pegawai negeri terbanyak. Tidak heran, jika banyak lulusan SMA/SMK yang ingin menjadi PNS, mereka akan berbondong-bondong untuk kuliah di UT. Sebagai salah satu PTN yang diberi mandat oleh pemerintah untuk mengemban misi pemerataan pendidikan berkualitas bagi seluruh warga negara Indonesia, UT berkomitmen penuh untuk melaksanakan mandat tersebut dan terbukti menjadi universitas penyumbang CPNS terbanyak. Selain itu banyak lulusan UT yang bekerja di pemerintahan, seperti mantan Panglima TNI yang kini menjabat Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko merupakan lulusan UT. Selain Moledoko, lulusan UT lainnya yang bekerja di pemerintahan yakni, mantan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Linda Agum Gumelar, ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) dan mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan, Djoko Suyanto. UT yang merupakan PTN ke-45 di Indonesia, khusus dirancang pemerintah untuk mengimplementasikan sistem belajar terbuka dan jarak jauh. Berkuliah di UT tidak mengharuskan Anda datang ke kampus, tapi kampus lah yang akan datang ke rumah-rumah mahasiswanya. Maka UT adalah pilihan yang tepat untuk berkuliah. Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran, dan informasi lainnya, kamu bisa mengunjungi laman resmi universitas penyumbang CPNS Terbanyak ini di https://www.ut.ac.id