PAN Nilai Ucapan Jokowi Soal Rambut Putih Hanyalah Personifikasi

Aldiano Rifki
Aldiano Rifki
Diperbarui 26 November 2022 16:28 WIB
Jakarta, MI - Waketum PAN Viva Yoga Mauladi menilai ucan Presiden Joko Widodo atau Jokowi soal pemimpin memikirkan rakyat terkait memilih di Pilpres 2024. "PAN menilai bahwa pernyataan Pak Presiden Jokowi tentang sosok pemimpin yang berkerut dan berambut putih adalah personifikasi bahwa betapa berat tugas dan tanggungjawab menjadi seorang pemimpin," ucapnya kepada wartawan, Sabtu, (26/11). Viva juga menjelaskan yang disampaikan Jokowi tersebut bermakna berat bagi calon pemimpin bangsa di masa mendatang. "Berpikir dan serius bekerja tanpa lelah tentu akan berpengaruh terhadap fisik. Muka cepat berkerut. Rambut cepat memutih," tuturnya. Lebih lanjut, ia menyampaikan, PAN memimpin Indonesia juga diperlukan sosok pemimpin yang memiliki sejumlah nilai. Sebab, wilayah dan keberagaman Indonesia. "Memimpin negara dan bangsa Indonesia yang luas dan majemuk dengan segala problematikanya adalah tidak mudah. Dibutuhkan pemimpin yang serius, bertalenta, berintegritas, mencintai bangsa dan tanah air, dan menyintai rakyatnya," tegasnya. Oleh karena itu, sambungnya, ucapan dari Jokowi tersebut bukan hanya ditujukan kepada Gubernur Jateng Ganjar Pranowo yang dikaitkan dengan ucapan 'rambut putih' Jokowi. PAN pun memiliki tokoh rambut putih, Ketum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) hingga mantan Menko Perekonomian Hatta Rajasa. "Kalau di PAN, ada beberapa tokoh yang berambut putih, ada Bang Zulkifli Hasan, Bang Hatta Rajasa dan Mas Hilal Hamdi, he-he-he," pungkasnya. (MI/Adi)

Topik:

Jokowi