Sekjen Gerindra: Cak Imin Layak Jadi Cawapres Prabowo

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 14 Mei 2023 06:42 WIB
Jakarta, MI - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra, Ahmad Muzani menyebut, figur seperti Muhaimin Iskandar atau Cak Imin layak menjadi calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto. "Dari perjanjian (koalisi) itu saya kita benar, dalam arti Pak Muhaimin sangat layak untuk menjadi calon wakil presidennya," kata Muzani kepada wartawan di Kantor KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Sabtu (13/5). Dia mengatakan, berdasarkan dari salahsl satu dalam perjanjian Koalisi disebutkan bahwa penentuan calon presiden dan calon wakil presiden berada ditangan Prabowo dan Cak Imin. "Dan dalam perjanjian poin 4 disebutkan nama capres dan cawapres akan ditentukan oleh Pak Prabowo sebagai Ketum Gerindra dan Pak Muhaimin sebagai Ketum PKB," ungkap Muzani. Disisi lain, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) merupakan partai satu-satunya yang bekerja sama dengan Partai Gerindra di pemilihan umum (Pemilu) serentak 2024 ini. "Karena partai PKB adalah satu-satunya partai yang sekarang mau bekerja sama dengan Gerindra dalam hal pencalonan presiden," ujar Muzani. Kemudian jika PKB mendukung Prabowo untuk maju sebagai calon presiden di pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang, kata Muzani, sangat pantas bila PKB mengharapkan Cak Imin dapat kursi cawapres. "Saya kira jika kemudian PKB mengharapkan Pak Muhaimin menjadi wakil presidennya, saya kira sesuatu yang pantas," tandas Muzani. (ABP)         #Sekjen Gerindra #Cak Imin Layak Jadi Cawapres Prabowo #Cak Imin Cawapres Prabowo