Batal Dikuningkan, Golkar Sebut Kans Gibran Masih Terbuka

Dhanis Iswara
Dhanis Iswara
Diperbarui 7 November 2023 14:47 WIB
Ketua DPP Partai Golkar, Ace Hasan Syadzily (Foto: Dhanis/MI)
Ketua DPP Partai Golkar, Ace Hasan Syadzily (Foto: Dhanis/MI)

Jakarta, MI - Ketua DPP Partai Golkar Ace Hasan Syadzily, buka suara soal Gibran Rakabuming Raka yang tak jadi dikuningkan pada acara Hut Golkar ke-59 tahun pada tadi malam. 

Kata Ace, pihaknya telah mengembalikan hal tersebut kepada putra sulung Presiden Joko Widodo untuk membuat keputusan politiknya. 

"Ya begini, soal pilihan politik dari Mas Gibran pun tentu kita kembalikan kepada Mas Gibran," kata Ace kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (7/11).

Dia juga menekankan sampai saat ini pintu Golkar masih sangat terbuka untuk Walikota Surakarta itu untuk bergabung dengan partai berlambang pohon beringin. 

"Pada prinsipnya Partai Golkar sangat terbuka bagi Mas Gibran dan saya kira Mas Gibran juga punya pandangan-pandangan dan pemikiran-pemikiran politik yang beliau sendiri tentu telah mempertimbangkannya secara matang-matang," ujarnya. 

Lebih lanjut, kata Ace, fokus partainya saat ini adalah memenangkan Prabowo-Gibran di kontestasi Pilpres 2024. 

"Jadi yang terpenting sekarang pasangan Prabowo-Gibran menang dulu," imbuhnya. (DI)