Forum Warga Pengawasan Partisipatif Menumbuhkan Kepedulian Masyarakat Terhadap Pemilu

Akbar Budi Prasetia
Akbar Budi Prasetia
Diperbarui 1 Juli 2023 09:00 WIB
Jakarta, MI - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) menginisiasi program Forum Warga Pengawasan Partisipatif pada pemilihan umum (Pemilu) serentak 2024. Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat Bawaslu RI, Lolly Suhenty, menyampaikan, Forum Warga Pengawasan Partisipatif ini sangat bermanfaat. "Mendekatkan individu dan/atau kelompok masyarakat tertentu terhadap pengawasan dalam penyelenggaraan pemilu dan/atau pemilihan dan/atau persoalan kepemiluan," kata Lolly melalui keterangan tertulisnya kepada wartawan, Sabtu (1/7). Tidak hanya itu saja, dengan adanya program ini masyarakat semakin sedar betapa pentingnya mengawal proses demokrasi yang saat ini sedang berlangsung. Kata Lolly, diharapkan pula program ini bisa menjadi pemantik ataupun penyemangat bagi masyarakat dalam melakukan pengawasan. "Menumbuhkan kesadaran partisipastif masyarakat dalam pengawasan penyelenggaran pemilu dan/atau pemilihan serta pelaporan dugaan pelanggaran dan tindak pidana pemilu dan/atau pemilihan," pungkasnya. Lolly menjelaskan, sasaran Forum Warga Pengawasan Partisipatif diantaranya; 1. Pemilih Muda; 2. Pemilih Penyandang Disabilitas; 3. Pemilih Lansia; 4. Pemilih Perempuan; 5. Organisasi Masyarakat; 6. Tokoh Agama; 7. Lembaga Pendidikan Formal; 8. Kelompok Adat; 9. Komunitas Hobi. (ABP)