Sri Mulyani: Lembaga Baru akan Lahir di Era Prabowo
Jakarta, MI - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan bahwa akan lahir kementerian/lembaga (K/L) baru di bawah pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. Fenomena ini, menurutnya, sudah terjadi dalam beberapa waktu belakangan.
Pernyataan tersebut ia sampaikan saat melantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama serta Pejabat Unit Organisasi Non-Eselon di lingkungan Kementerian Keuangan.
"Anda semua melihat, mulai dari beberapa tahun terakhir hingga ke depan akan muncul institusi-institusi baru. Tidak hanya kementerian, namun muncul lembaga-lembaga," katanya dalam Pelantikan di Kementerian Keuangan, Jakarta Pusat, Jumat (13/6/2025).
Sri Mulyani juga mengelompokkan lembaga-lembaga baru itu ke dalam dua kategori, meski belum merinci secara spesifik bentuk dan fungsinya.
Pertama, lembaga selayaknya agensi. Menurutnya, lembaga jenis ini berhubungan langsung dengan kementerian, bahkan posisinya mirip.
Selanjutnya adalah lembaga kuasi, yang secara umum adalah organ yang mirip dengan lembaga negara tapi tak diakui dalam struktur formal.
"Ini pasti menimbulkan banyak komplikasi dan tantangan baru di dalam mengelola keuangan negara, terutama dari sisi perbendaharaan dan pembiayaan," ujar Sri Mulyani.
Ia menjelaskan bahwa berbagai tantangan tersebut nantinya akan dihadapi oleh Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) serta Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) Kemenkeu.
Namun demikian, Sri Mulyani tidak mengungkap secara spesifik nama-nama lembaga baru yang dimaksud.
Topik:
lembaga-baru prabowo-subianto sri-mulyaniBerita Sebelumnya
Update Harga BBM Pertamina 15 Juni 2025
Berita Selanjutnya
Pemerintah Buka Keran Impor Sapi Hidup Tanpa Batas Kuota
Berita Terkait
Prabowo Resmikan RS Kardiologi Emirates-Indonesia, Wujud Inisiatif Jokowi
19 November 2025 12:41 WIB
500 Ribu Tenaga Kerja Siap Dikirim ke Luar Negeri, Prabowo Utamakan Lulusan SMK
14 November 2025 18:01 WIB
Prabowo Beri Rehabilitasi 2 Guru di Luwu Utara yang Dipecat karena Bantu Honorer
13 November 2025 12:49 WIB
Usai Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Prabowo Kaji Kontrol Game Online
10 November 2025 09:25 WIB