Kejagung Periksa Maraton Pejabat Antam Kasus Emas Ilegal 109 Ton

Aldiano Rifki
Aldiano Rifki
Diperbarui 13 Juni 2024 00:57 WIB
Gedung Jampidsus Kejagung (Foto: Dok MI/Aswan)
Gedung Jampidsus Kejagung (Foto: Dok MI/Aswan)

Jakarta, MI - Penyidik Jaksa Agung Muda Bidang Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung (Kejagung) kembali memeriksa 10 saksi dalam kasus dugaan korupsi komoditas emas di PT Antam Tbk 2010-2022. 

Kasus ini menjadi perhatian publik usai Kejagung mengungkap ada 109 ton emas Antam ilegal yang diproduksi dalam kurun 10 tahun tersebut. Kesepuluh saksi tersebut merupakan pejabat di lingkungan perusahaan Antam. 

"Saksi yang diperiksa terkait penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi pada pengelolaan kegiatan usaha komoditi emas tahun 2010 sampai dengan 2022 atas nama tersangka TK, HN, DM, AHA, MA, dan ID," ujar kata Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Harli Siregar dalam keterangannya, Rabu (12/6/2024).

Pemeriksaan ini terhitung maraton dilakukan Kejagung. 

Direktur Utama PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) Nicholas D. Kanter sebelumnya menegaskan bahwa semua emas yang beredar di pasaran harus melalui proses yang tersertifikasi London Bullion Market Association (LBMA), sehingga tidak ada emas yang palsu. 

Nicholas mengatakan, Kejaksaan Agung yang pertama kali melaporkan peristiwa peredaran emas Antam palsu sebanyak 109 ton pada 2010–2021 juga sudah mengklarifikasi hal tersebut.

“Tidak ada [emas palsu], semua emas yang diproses harus melalui proses yang tersertifikasi dan LBMA itu sangat rigid dalam mengaudit kita. Emas yang diproses di Antam tidak ada emas palsu, dan sudah di-clarify oleh Kapuspen,” ujar Nicholas dalam agenda rapat dengar pendapat dengan Komisi VI DPR RI, Senin (3/6/2024). 

Pejabat Antam yang diperiksa Kejagung, Rabu (12/6/2024):

1. MA selaku Pensiunan Karyawan PT Antam Tbk.
2. MHD selaku General Manager Unit Bisnis Pertambangan Emas (UBPE) Pongkor/Senior Manager Marketing Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia (UBPP LM) periode 2015 s/d 2017 PT Antam Tbk.
3. PRW selaku General Manager Logam Mulia Business PT Antam Tbk periode April 2022 s/d saat ini.
4. APA selaku Finance Manager UBPP LM PT Antam Tbk periode Desember 2014 s/d 31 Maret 2015.
5. IM selaku Treasury Manager PT Antam Tbk periode 2018 s/d saat ini.
6. MAK selaku Trading and Services Bureau Head UBPP LM PT Antam Tbk.
7. ML selaku Manager Finance UBPP LM PT Antam Tbk periode 2010 s/d 2011.
8. IW selaku Manager Finance UBPP LM PT Antam Tbk tahun 2019.
9. YTN selaku Manager Finance UBPP LM PT Antam Tbk periode 2022 s/d saat ini.
10. FR selaku General Trading & Manufactory Senior Officer UBPP LM PT Antam Tbk.

(red/an)