Kasat Narkoba Polres Jaktim AKBP Buddy Punya Riwayat Sakit Empedu

Rekha Anstarida
Rekha Anstarida
Diperbarui 29 April 2023 18:07 WIB
Jakarta, MI - Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Timur AKBP Buddy Alfrits Towuliu, yang ditemukan tewas di rel kereta api Stasiun Jatinegara, memiliki riwayat penyakit empedu. Hal itu disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko. "Jauh sebelumnya kejadian ini yang bersangkutan ini sakit, berobat, berobat, kemudian menjalani beberapa medis tentunya jadi bahan untuk proses penyelidikan, yang sakitnya adalah di empedu," kata Trunoyudo di lokasi penemuan jasad AKBP Buddy, Jatinegara, Jaktim, Sabtu (29/4). Trunoyudo mengatakan, AKBP Buddy sempat mengeluh atas penyakit yang dideritanya itu ke Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Leonardus Simarmata. AKBP Buddy juga sempat meminta izin tak masuk kantor dalam rangka menjalani operasi. Ia menyebut AKBP Buddy menjalani operasi di RS Pondok Indah Jakarta sekitar 2 minggu lalu. "Jadi ada percakapannya dengan Kapolres menyatakan bahwa sakitnya sudah tidak tertahankan lagi dan tidak bisa berbuat apa-apa kalau sedang sakit. Dua minggu lalu baru masuk langsung izin kemudian operasi di RS Pondok Indah. Tentu ini jadi bagian proses penyelidikan," ujarnya. Adapun dugaan saat ini, AKBP Buddy bunuh diri. Meski demikian, Trunoyudo memastikan pihaknya masih mendalami lebih lanjut motif dugaan bunuh diri tersebut. "Untuk motif, ini masih didalami," ujarnya. Saat ini jenazah AKBP Buddy sudah dibawa ke RS Polri Kramat Jati untuk dilakukan visum.   #Kasat Narkoba Polres Jaktim #AKBP Buddy Alfrits Towuliu