Intip Kekayaan Ayunsri Harahap, Istri Syahrul Limpo Punya Harta Rp 20,8 Miliar

Reina Laura
Reina Laura
Diperbarui 9 Oktober 2023 12:08 WIB
Jakarta, MI - Nama istri eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL), yakni Ayunsri Harahap masuk daftar nama yang dicegah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ke luar negeri, buntut kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan) yang menyeret suaminya itu. Perempuan kelahiran 5 Juli 1955 ini, menjalani profesi sebagai dokter gigi. Ia pernah menjadi direktur di Rumah Sakit Khusus Daerah Dadi, Makassar Sulawesi Selatan, sejak tahun 2010 hingga 2016. Ketika SYL menjadi Mentan, Ayunsri Harahap secara otomatis mengemban jabatan sebagai Penasihat Dharma Wanita Persatuan Kementan. Lantas, berapa harta kekayaan Ayunsri Harahap? Dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) KPK, Ayunsri Harahap melaporkan harta kekayaan-nya pada 2018 silam. Total harta yang dimiliki Ayunsri mencapai Rp 20,8 miliar atau lebih tepatnya Rp 20.854.536.445. Menurut hasil laporan tersebut, Ayunsri memiliki tanah dan bangunan dengan nilai mencapai Rp 8.950.695.000. Ia memiliki 15 aset tanah dan bangunan yang tersebar di daerah Kab/Kota Makassar, dan Gowa. Selain itu, ia memiliki alat transportasi dan mesin berupa 5 unit mobil dan 1 motor dengan total nilai Rp 2.030.000.000. Kendaraan yang dimiliki diantaranya Mercedes Benz Sedan Tahun 2004, Suzuki Apv Minibus Tahun 2004, Toyota Alphard Tahun 2004, Toyota Kijang Innove Tahun 2014. Kemudian, Cherokee Jeep Tahun 2013, dan Harley Davidson Tahun 1986. Sementara harta bergerak lainnya senilai Rp 981.720.000. Kas dan setara kas RP 8.892.121.445. Ayunsri Harahap juga melaporkan tidak memiliki hutang sama sekali. Dengan rincian tersebut, maka seluruh harta kekayaan Ayunsri Harahap yang tercatat memiliki total kekayaan mencapai Rp 20.854.536.445 (Rp 20,8 miliar). Berikut pihak-pihak yang dicegah KPK ke luar negeri: 1. Syahrul Yasin Limpo (Menteri Pertanian RI) 2. Kasdi Subagyono (Sekjen Kementan RI) 3. Muhammad Hatta (Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementan RI) 4. Zulkifli (Kepala Biro Organisasi dan Kepegawaian Kementan RI) 5. Tommy Nugraha (Direktur Pupuk dan Pestisida Kementan RI) 6. Sukim Supandi (Kepala Biro Umum dan Pengadaan Kesekjenan Kementan RI) 7. Ayunsri Harahap (Dokter) 8. Indira Chunda Thita (Anggota DPR RI) 9. A Tenri Bilang Radisyah Melati (Pelajar / Mahasiswa)